Jalan Wioy-Minanga Nyaris Putus, Ini Gerak Cepat Pemkab Mitra

Tampak atas jalan penghubung Wioy-Minanga yang hampir putus.
Tampak atas jalan penghubung Wioy-Minanga yang hampir putus.
Tampak atas jalan penghubung Wioy-Minanga yang hampir putus.

RATAHAN — Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Minahasa Tenggara (Mitra) sudah berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Mitra juga Kecamatan Posumaen untuk segera perbaiki jalan penghubung Wioy-Minanga yang nyaris putus.

Jalan penghubung Wioy-Minanga yang hampir putus
Jalan penghubung Wioy-Minanga yang hampir putus

Seperti yang disampaikan Kepala Dinas (Kadis) PUPR Mitra Ir Welly Munaiseche, melalui Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga Rommy R Ole ST kepada wartawan manadoline.com, Rabu (1/2).

Menurutnya, kerusakan jalan penghubung Wioy-Minanga tersebut akan ditangani secepatnya, kerena kondisi jalan yang bisa membahayakan pengguna jalan.
“Material untuk memperbaiki jalan akan secepatnya dibawa ke lokasi agar jalan bisa secepatnya diperbaiki,” ucapnya.
Ole menjelaskan penyebab kerusakan jalan akibat tergerus air hujan yang cukup deras.
“Melihat kondisi jalan yang hampir putus tersebut, dikarenakan air hujan yang cukup deras. Akibatnya tanah yang ada di bawah aspal sudah terkikis,” kata Ole.
Dia juga berharap kepada pengguna jalan yang lewat agar tidak membawa muatan berat untuk sementara waktu hingga perbaikan jalan usai.
“Kepada para pengguna jalan saya sarankan untuk sementara jangan membawa muatan berlebih karena sangat rawan jika melewati jalan tersebut,” terangnya. (fensen)