Sony Tarumingi: Saya Akan Kembangkan Potensi Daerah Yang Ada

Sony Tarumingi ST.

RATAHAN — Calon Anggota DPRD Minahasa Tenggara (Mitra), dari Partai Golongan Karya (Golkar), Daerah Pemilihan I, Nomor Urut 6 Sony Tarumingi ST, mengaku akan berbuat banyak untuk masyarakat jika nanti dipercayakan untuk menjadi anggota DPRD Kabupaten Mitra.

Ditemui dikediamannya, Sony Tarumingi mengatakan siap berjuang bersama masyarakat untuk membangun daerah, dan juga nantinya akan tetap terus bersinergi dengan pemerintah.

“Jika dipercayakan untuk menjadi anggota DPRD, saya akan berbuat banyak untuk masyarakat. Saya juga akan kembangkan setiap potensi daerah yang ada. Mengawal setiap aspirasi masyarakat, sehingga apa yang menjadi harapan untuk kesejahteraan rakyat nantinya dapat terus kami perjuangkan,” ungkap Tarumingi.

Tak hanya itu, Caleg yang juga dikenal sudah banyak berbuat untuk masyarakat ini, ternyata juga punya keinginan untuk menjadikan buah salak sebagai salah satu komoditi yang bisa dipakai untuk menarik minat pengunjung agar datang berkunjung di Kabupaten Mitra.

“Meskipun infrastruktur pembangunan masih jadi skala prioritas, namun saya berkeinginan nantinya membuat desa Pangu menjadi potensi wisata pete salak. Jadi para penikmat buah salak, bukan hanya mencicipi buah salak, namun langsung dapat memetik langsung dari pohon salak,” jelas Tarumingi.

Calon Anggota DPRD Mitra asal desa Pangu ini pun, berharap dukungan dari masyarakat yang ada di dapil I meliputi Kecamatan Pasan, Ratahan, Ratahan Timur, dan Posumaen.

“Saya selalu optimis, namun tentunya dukungan dan doa dari masyarakat yang akan menentukan pada tanggal 17 April nanti,” tutup Tarumingi. #82