2 Pekan Menuju Pilkada, AHY Minta Demokrat Jangan Kendor Untuk Menangkan MOR-HJP

AHY saat membakar semangat seluruh Kader Demokrat untuk tetap maksimal menangkan MOR-HJP.

MANADO — Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), dalam kunjungannya ke Kota Manado, Selasa hingga Rabu, 24-25 November 2020, memiliki misi khusus terkait Pilkada Manado.

Bagi AHY, kemenangan Partai Demokrat di Pilkada Manado adalah sebuah keharusan, sebab itu harus disupport penuh, baik itu dari DPP, DPD, DPC hingga seluruh kader.

“Pasangan Calon Walikota Manado Mor Dominus Bastiaan dan Calon Wakil Walikota Hanny Jost Pajow (MOR-HJP) merupakan pasangan milenial yang bersih, dan merupakan kader terbaik. Program yang susun pun sangatlah pro rakyat dan saya sudah hafal itu. Saya juga tidak lupa memantau setiap hari perkembangan Pilkada Manado, baik itu dari tim sukses, iklan, pemberitaan, dan lain sebagainya. Saya update memperhatikannya sekalipun saya tidak berada di Manado,” ujar AHY dalam kegiatan media gathering, yang dihadiri MOR-HJP, Ketua DPC Partai Demokrat se Sulut, dan para kader.

Tambahnya, Partai Demokrat dan Paslon MOR-HJP tidak mencari kemenangan diatas kertas survei, tapi akan mengincar kemenangan diatas kertas suara. Apapun survei saat ini, hanyalah sebuah pembanding kinerja tim saat ini.

“Marilah disisa 2 pekan terakhir menuju Pilkada serentak 9 Desember mendatang, kita semua tetap bekerja keras, jangan kendor. Kita semua maksimalkan sisa waktu ini, jangan berpatokan dihasil survei, tapi kita harus kejar kemenangan diatas kertas suara,” ajak AHY. (swb).