25 Pelajar SMA/SMK Lolos Peserta Pelatihan Kewirausahaan Muda

Kadispora Manado, Lenda Pelealu bersama para Kepsek SMA/SMK saat menghadiri sosialisasi Pelatihan Kewirausahaan Pemuda di SMA Negeri I Manado
Kadispora Manado, Lenda Pelealu (tengah) bersama guru SMA/SMK saat menghadiri sosialisasi Pelatihan Kewirausahaan Pemuda di SMA Negeri I Manado

MANADO – Setelah melalui proses pendataan pada Kamis (13/4/2017) lalu, akhirnya tersaring 25 pelajar SMA/SMK se Kota Manado akan mengikuti proses pelatihan Kewirausahaan Muda yang dilaksanakan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Manado.

“Pembukaannya Selasa (18/4/2017) pecan depan. Memang ketika sosialisasi nyaris mencapai 300-an yang mengikuti. Tapi setelah pendataan, 25 yang tersaring,”  kata Kabid Kepemudaan Dispora Manado, Wiesye Assah.

Alasan pembatasan peserta ini dijelaskan Assah, karena Dispora melihat tingkat keseriusan peserta yang akan mengikuti pelatihan Kewirausahaan Muda ini.

“Karena dari hasil pelatihan itu diharapkan dapat mengmenciptakan wirausaha muda sebagaimana target Pemerintah Kota Manado,” ujar Assah.

Assah meminta peserta yang belum terakomodir jangan kecewa. Karena Pemkot Manado lewat Dispora Manado akan terus melaksanakan kegiatan pelatihan ini secara berkelanjutan. (antoreppy)