ASN Mitra Ada Yang Curang Terkait Pengisian Absen Saat Apel. Ini Kata Sekda

Sekda Mitra Drs Robby Ngongoloy ME MSi.
Sekda Mitra Drs Robby Ngongoloy ME MSi.

RATAHAN — Sudah berulang-ulang kali Sekretaris Daerah (Sekda) Minahasa Tenggara (Mitra) Drs Robby Ngongoloy ME MSi ingatkan, kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Mitra terkait disiplin dan pengisian absen.

Karena dirinya melihat disiplin waktu ASN, saat datang menghadiri apel masih ada yang datang terlambat. Dan sudah pernah Sekda dapati, ada ASN tidak ikut apel namun namanya sudah ditandatangani oleh orang lain.

Seperti dalam pantauan wartawan ManadoLine.com dalam apel awal bulan dan apel Korpri, ASN yang datang terlambat masih mengisi absen, bahkan setelah apel berakhir banyak yang mencari absen untuk ditandatangani.

Ngongoloy mengatakan, hal tersebut tidak akan menjadi berkat kepada ASN tersebut, karena telah melakukan suatu kecurangan.

“Lebih baik dapat seratus ribu dengan keringat sendiri daripada dapat satu juta bukan dengan keringat sendiri,” kata Ngongoloy, Rabu (18/4/2018).

Untuk itu ia berharap kepada kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) untuk dapat memperhatikan hal tersebut.

“Kepala SKPD harus tegas dengan hal ini, agar para pegawai tidak terus menerus melakukan hal curang terkait absen,” harap Ngongoloy. (fensen)