Bahas Pergeseran Anggaran Untuk Covid-19 dan LHP BPK, Komisi III Bakal Undang Mitra Kerja

MANADO-Ketua Komisi III Berty Kapojos, Rabu (27/5/2020) memimpin rapat internal Komisi. Yang agenda pembahasan terkait akan dilaksanakannya Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama mitra kerja.

Berty Kapojos

Usai rapat internal, kepada wartawan Berty Kapojos menjelaskan hasil rapat internal komisi III, pekan depan kami akan panggil SKPD mitra kerja.

“Ketika RDP nanti, Komisi III akan pertanyakan soal anggaran yang digeser untuk penanganan Covid-19 dan terkait LHP BPK yang harus dituntaskan 60 hari,” ucap Politisi PDI Perjuangan dapil Minut-Bitung ini.

Diakui Kapojos, peran DPRD dalam pengawasan tentu sebagai wakil rakyat akan kami laksanakan sebaik mungkin.

“Komisi III akan pertanyakan anggaran yang digeser untuk Covid-19. Sudah pasti ada program pembangunan yang ditunda ataupun dibatalkan. Ini yang akan kami bahas bersama dan juga soal LHP BPK yang ada di SKPD mitra kerja Komisi,ā€¯tutupnya.(mom)