Banggar DPRD Manado dan TAPD Lanjut Pembahasan KUA-PPAS Perubahan

Wakil Ketua DPRD Kota Manado, Noortje Van Bone dan Adrey Laikun memimpin rapat pembahasan KUA-PPAS Perubahan antara Banggar dengan TPAD. (Foto:manadoline)

Manadoline, Manado — DPRD Kota Manado kembali melanjutkan rapat pembahasan Kebijakan Umum Anggaran dan Priorotas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (RAPBD-P) tahun 2020, Senin (05/10/2020).

Pembahasan antara Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kota Manado dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD), dipimpin Wakil Ketua Noortje Van Bone dan Adrey Laikun.

Wakil Ketua DPRD Kota Manado, Noortje Van Bone mengatakan pihaknya bersama dengan TAPD masih melanjutkan pembahasan KUA-PPAS terkait dengan Rancangan APBD-Perubahan tahun 2020.

“Kita masih melanjutkan pembahasan KUA-PPAS bersama dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah. Pembahasan terkait dengan Rancangan APBD-Perubahan tahun 2020,” kata Noortje Van Bone.

Rapat pembahasan rancangan KUA-PPAS Perubahan tahun 2020 dihadiri oleh beberapa anggota Banggar DPRD Kota Manado diantaranya, Royke Anter, Lily Binti, Lily Walanda, Bambang Hermawan, Boby Daud, Jimmy Gosal, Benny Parasan, Suyanto Yusuf, Jurani Rurubua, Arthur Rahasia, Rosalita Manday, Jeane Laluyan, Mona Kloer, Maikel Towoliu, Robert Tambuwun, Ridwan Marlian.

Sementara dari Tim Anggaran Pemerindah Daerah Kota Manado yaitu Sekretaris Daerah Kota (Sekdakot) Micler Lakat, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan, Herry Saptono, Asisten Bidang Administrasi Umum, Bart Assa, Kepala Badan Keuangan Johnly Tamaka. (hcl)