Bawaslu Manado Supervisi Empat Panwas Kecamatan

Komisioner Bawaslu Manado, Heard Runtuwene melakukan supervisi Panwaslu Kecamatan. ((foto:ist)

MANADO – Bawaslu Kota Manado melakukan pengecekan kesiapan Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) di tingkat kecamatan dalam rangka menghadapi Pilkada.

Panwaslu Kecamatan Tikala, Paal Dua, Wenang dan Wanea menjadi target kedatangan Komisioner Bawaslu Manado, Heard Runtuwene.

“Kami melakukan supervisi dibeberapa Panwaslu Kecamatan,” kata Heard Runtuwene yang juga Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia (SDM) dan DATIN

Supervisi Bawaslu Manado, menurut Heard untuk mengecek langsung fasilitas-fasilitas yang ada di masing-masing sekretariat Panwaslu Kecamatan.

Heard menegaskan, supervisi juga mengecek kelurahan-kelurahan tentang kuota pelamar Panitia Pengawas Kelurahan (Panwaslur).

“Hari ini baru empat kecamatab yang kami bisa kunjungi, dan akan dilanjutkan besok untuk kecamatan lainnya,” kuncinya. (hcl)