BPBD Mitra Terus Ingatkan Warga Agar Waspada Dengan Cuaca Buruk

Erick Manaroinsong

RATAHAN — Kepala Dinas (Kadis) Penanggulangan Bencana Daerah (DPBD) Minahasa Tenggara (Mitra) Drs Fery H T Uway MM, melalui Kepala Bidang Penanggulangan Darurat Bencana Alam Kabupaten Minahasa Tenggara, Erick Manaroinsong SE mengungkapkan, terkait prakiraan iklim cuaca di hampir semua daerah termasuk di Kabupaten Minahasa Tenggara berbeda beda, maka sebagai instansi yang membidangi bencana alam, tetap selalu waspada untuk mengantisipasinya.

Manaroinsong di dampingi kepala Bidang Program Penanganan Darurat dan Logistik Peralatan Farly Antou AMd Kep dan Kasubdit Penanganan Darurat Bencana Daerah, Deity Pangau SH menghimbau kepada masyarakat untuk waspada terhadap alam dan lingkungan.

“Intinya kita harus terus waspada. Jika kita dapat menjaga alam, maka alam dapat menjaga kita,” ujar Manaroinsong.

Oleh karena Manaroinsong menjelaskan, dengan kondisi cuaca tidak menentu ini warga harus bersahabat dengan alam, artinya menjaga alam yakni hutan dengan tidak melakukan aktifitas penebangan liar, supaya tidak berimbas pada banjir dan longsor.

Ditambahkan, bencana alam tidak dapat di diprediksi dan direncanakan, tetapi tugas kami sebagai BPBD penanganannya harus di rencanakan.

“Caranya tentu harus mendeteksi kejadian bencana. Juga kita harus peka melihat tanda-tanda datangnya cuaca buruk untuk tetap mengindar jika ada ancaman banjir dan longsor,” tambahnya. (fensen).