Dari Sosialisasi Akbar MMF 2017, September Manado Siap ‘Guncang’ Dunia Pariwisata

 

MANADO – Pesona Indonesia atau Wonderfull Indonesia 2017 merupakan program pemerintah pusat lewat Kementerian Pariwisata (Kemenpar) bakal ikut menggema di Kota Manado.

Adalah Manado Fantastic Festival 2017 yang telah dilaunching November 2016 lalu di Kantor Kemenpar RI telah siap menghebohkan dunia pariwisata dengan tema yang dikemas Pemkot Manado, yakni ‘Manado Fiesta 2017’.

‘Manado Fiesta 2017’ atau F7 merupakan puncak iven pariwisata di Kota Manado sepanjang 2017 ini, akan digelar bersamaan HUT Provinsi Sulut pada September mendatang, tepatnya tanggal 1 sampai  10 dengan menampilkan 7 festival, yakni FisCo, Fashion, Food, Fun Music, Flying, Fair and Faith.

Rabu (21/6/2017) malam, gaung Manado Fiesta 2017 telah dilakukan Pemkot Manado di Four Points Sheraton Hotel Manado menghadirkan artis penyanyi muda berdarah asli Manado, Gracia Adelina Krsity dan sejumlah tim kesenian, seperti Paduan Suara UNIMA dan Grup Masamper Smirna.

Ikut hadir dalam kegiatan malam sosialisasi Manado Fiesta 2017, Wawali Manado, Mor Bastiaan, Ketua TP-PKK, Prof. Dr. Paula Lumentut-Runtuwene, Wakil Ketua TP-PKK, Imelda Bastiaan-Markus, Sekda, Rum Dj Usulu, para Asisten, pejabat kepala Perangkat Daerah dilingkup Pemkot Manado, Camat se Kota Manado.

“Mulai sekarang saatnya kita semua, termasuk masyarakat Kota Manado wajib melakukan sosialisasi iven spektakuler ini,” tandas Wali Kota Manado, GS Vicky Lumentut (GSVL) dalam acara ikut dihadiri Kepala BPKP Perwakilan Sulut, Kwinhartmaka SE MM, Ketua BKSAUA Manado, Pdt Roy Lengkong STh, Ketua FKUB Kota Manado, Pdt Renata Ticonuwu STh, Ketua Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Drs Albert Wuysang, dan para undangan lainnya.

GSVL berharap, dengan sosialisasi dilakukan pemerintah dan masyarakat di seluruh pelosok Bumi Nyiur Melamabai, bahkan daerah lain, banyak wisatawan domistik dan mancanegara datang ke Manado.
Menurut GSVL, dari road show sosialisasi yang dilakukan Pemkot, baik di Lombok, Bali sampai luar negeri, warga Manado yang tinggal di luar menyatakan siap mensukseskan iven bertaraf internasional ini.

“Sangat rugi bagi kita warga yang tinggal di Manado, jika tidak ambil bagian dalam kegiatan pariwisata ini. Sedangkan Kawanua di luar negeri saja mau pulang untuk ikut mensukseskan Manado Fiesta 2017, apalagi kita yang ada di Manado,” katanya.

“Jadi saya minta kita semua berdoa, agar diberi kesehatan di hajatan tanggal 1-10 September nanti, karena saya yakin sangat ramai sekali, mohon dukungannya,” pungkas GSVL. (antoreppy)