Hanny Jost Pajow : 14 Program MOR-HJP Ialah Janji Iman Untuk Melayani Masyarakat

Calon Walikota Manado Mor Dominus Bastiaan dan Calon Wakil Walikota Hanny Jost Pajow.

MANADO — Ke-14 program unggulan Calon Walikota Mor Dominus Bastiaan dan Calon Wakil Walikota, Hanny Jost Pajow (MOR-HJP), tidak menyangka bahwa program yang dibuat mendapatkan tempat di hati masyarakat Kota Manado.

Ke-14 program unggulan yang sudah tersosialisasikan ke masyarakat, benar-benar diterima masyarakat Manado. Buktkny, hanya paslon MOR-HJP yang programnya dipajang di dinding dan halaman rumah, pinggir jalan, kebun dan di pusat perbelanjaan di Kota Manado.

Masyarakat pun sangat berharap MOR-HJP terpilih menjadi Walikota dan Wakil Walikota Manado, sehingga 14 Program Unggulan ini bisa diwujudkan.

Menanggapi hal ini, HJP pun berterima kasih kepada perhatian dan dukungan warga terhadap 14 Program Unggulan tersebut.

“Kami tak menyangka 14 Program Unggulan MOR-HJP mendapat tempat di hati masyarakat. Begitu banyak masyarakat yang senang dan menyambut baik program-program yang kami tawarkan,” ujar HJP.

Lanjut dikatakan, bersama pak Mor, sudah berkomitmen mewujudkan seluruh program ini jika dikehendaki Tuhan memimpin Kota Manado pada 9 Desember 2020.

“Bagi kami 14 Program Unggulan ini bukan sekedar janji politik tapi sesungguhnya ini merupakan janji iman kami. Apalagi pak Mor adalah pelayan Tuhan dan saya seorang pelayan khusus Penatua. Kami siap mempertanggung jawabkan kepercayaan Tuhan dan masyarakat Kota Manado dengan lebih melayani melalui 14 Program Unggulan tersebut agar Manado diberkati dan harapan jadi pasti,” tegas HJP.

Berikut 14 Program Unggulan MOR-HJP:

  1. Meningkatkan Bantuan Sosial Dana Tunai Lansia
  2. Meningkatkan Pelayanan Kesehatan Gratis melalui BPJS bagi Masyarakat Kurang Mampu.
  3. Dana Santunan Kematian.
  4. Meningkatkan Dana Insentif kepada Rohaniwan.
  5. Meningkatkan Honor THL, Tenaga Pengajar, Kepala Lingkungan, Petugas Kebersihan.
  6. Meningkatkan Kesejahteraan PNS/non PNS dan Guru
  7. Menyediakan Bus Sekolah Gratis.
  8. Biaya Sewa Tempat Jualan/Kios Pasar Diturunkan.
  9. Program Bedah Rumah bagi Keluarga Kurang Mampu.
  10. Penambahan Lapangan Kerja Baru bagi Milenial, masyarakat kurang mampu, tuna netra dan tuna rungu.
  11. Bea Siswa bagi Keluarga Kurang Mampu.
  12. Menyediakan Kendaraan Operasional roda dua bagi Kepala Lingkungan.
  13. Bebas Retribusi Sampah Rumah Tangga.
  14. Menyediakan Pelatihan, Job Center dan Co Working Space bagi Pemuda. (swb).