Hari Ini Djarum Sirnas Badminton 2019 Digelar di Manado, Kawalo: Koni Mendukung

Dea Putri Wales, atlit bulutangkis asal Manado yang berlaga dalam Sirnas. (foto:ist)

MANADO – Djarum Badminton kembali menggelar Sirkuit Nasional (Sirnas) bulutangkis di Kota Manado, Senin (23/9/19) dengan menghadirkan sejumlah club bulutangkis dari seluruh tanah air.

Sirkuit Nasional Djarum Sulawesi Utara yang digelar di GOR Arie Lasut tersebut berlangsung sejak Senin 23-28 September 2019.

Ketua KONI Manado, Hengki Kawalo mengapresiasi pelaksanaan kejuaraan bulutangkis yang mempertemukan sejumlah atlit muda dari berbagai daerah se- Indonesia.

“Sebagai Ketua KONi dan insan olahraga di Manado, saya mendukung Sirnas yang dilaksanakan di daerah ini,” kata Kawalo kepada Manadoline.com.

Kawalo yang juga anggota DPRD Manado ini menuturkan, pelaksanaan Djarum Sirnas Badminton di kota ini akan menambah atmosfer yang baru terhadap dunia olahraga secara khusus kejuaraan-kejuaraan bulutangkis.

Lebih lanjut, dia menambahkan atlit-atlit asal Manado yang membela sejumlah club dari luar daerah dalam Sirnas ini menjadi motivasi baru bagi atlit-atlit bulutangkis di daerah ini.

“Kalau ada atlit-atlit luar daerah asal Manado datang ke sini menjadi motovasi baru, karena ketika mereka mengikuti sirnas disini ada bakat-bakat yang boleh dipantau oleh club-club dari luar sehingga mereka boleh berprestasi secara nasional,” tambah Kawalo.

Sebagai Ketua KONI Manado, Hengki menyatakan akan bersedia hadir dan memberi dukungan serta support terhadap sejumlah atlit-atlit Manado yang mengikuti kejuaraan ini. (hc)