Ketua KPU Sulut Akui Mitra Sangat Siap Laksanakan Pemilukada 2018

RATAHAN — Setelah dilakukan penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD), oleh Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mitra pada beberapa waktu lalu, terkait Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) tahun 2018 nanti, maka bisa dipastikan kabupaten yang baru dimekarkan 10 tahun lalu tersebut sudah sangat siap mengikuti pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilakada) tahun 2018 nanti.

Ketua KPU Sulut Yessy Y Momongan STh MSi, saat menyampaikan sambutan pada penyuluhan dan sosialisasi produk hukum dalam penyelenggaraan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Mitra Tahun 2018, di Wale Wulan Lumintang.

Hal tersebut disampaikan Ketua KPU Sulut Yessy Y Momongan STh MSi, saat menghadiri penyuluhan dan sosialisasi produk hukum dalam penyelenggaraan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Mitra Tahun 2018, di Wale Wulan Lumintang.
“Luar biasa untuk Minahasa Tenggara karena bisa masuk dalam kabupaten/kota yang siap untuk menyelanggarakan Pemilukada serentak Tahun 2018 nanti,” kata Momongan.
Pelaksanaan Pemilukada 2018 menurut Momongan, akan diselenggarakan oleh 171 daerah di Indonesia.
“Pemilukada 2018 nanti akan diselenggarakan di 17 provinsi, 39 kota dan 115 kabupaten di Indonesia dan itu sudah termasuk Kabupaten Minahasa Tenggara,” terang Momongan.
Ia pun menegaskan bahwa KPU dan Pengawas Pemilu (Panwaslu) akan selalu mengawasi Pemilu yang akan diselenggarakan tahun depan.
“Kami bersama Panwaslu akan senantiasa mengawasi pesta demokrasi yang akan berlangsung tahun depan,” tegas Momongan. (fensen)