Lomban Serahkan Insentif Hamba Tuhan, Aparat Kelurahan dan Selisih Gaji ASN di Ranowulu – Matuari

Penyerahan dana insentif dan bantuan anak kurang mampu serta kertu BPJS Ketenagakerjaan di Kecamatan Ranowulu dan Kecamatan Matuari. (Foto: HMP)

BITUNG – Wali Kota Bitung Max J Lomban menyerahkan insentif Hamba Tuhan, Pala/Rt, selisih gaji ASN di Kecamatan Ranowulu dan Kecamatan Matuari. Di kesempatan itu, juga diserahkan Kartu BPJS Ketenagakerjaan Program Tali Kasih bersama Pihak BPJS, dan Bank SulutGo.

Dalam sambutannya Lomban mengatakan bahwa 97% masyarakat Kota Bitung sudah diasuransikan kesehatannya didalam program BPJS Kesehatan yang ditanggung oleh APBD untuk membayar asuransi BPJS kesehatan. “Ada satu program baru yang sedang dijalani oleh Pemkot Bitung yaitu program Tali Kasih dimana lewat BPJS Ketenagakerjaan bagi pekerja informal itu sudah ditanggung oleh seluruh pejabat yang ada di Pemkot Bitung,” beber Lomban.

Lanjutnya, apa yang sudah dilakukan pemerintah adalah untuk mensejahterakan rakyat, juga lewat program ini pemerintah akan lebih dekat dengan masyarakat. “Semoga program BPJS Ketenagakerjaan dan BPJS Kesehatan agar ini bisa dimanfaatkan masyarakat dengan maksimal,” katanya.

Dari data yang ada, penerima insentif dan BPJS Ketenagakerjaan untuk Kecamatan Ranowulu tokoh agama 66 orang tahap Awal, anak kurang mampu tingkat SD 5 orang, SMP 5 orang. Sedangkan penerima insentif kepala lingkungan 34 orang, ketua Rt 105 orang, THL 77 orang, ASN se- Kecamatan Ranowulu 78 orang dan penerima BPJS Ketenagakerjaan 57 orang tahap awal.

Sementara di Kecamatan Matuari penerima program Talih Kasih terdata sebanyak 215 orang tahap awal, dana insentif untuk tokoh agama sebanyak 106 orang, bantuan anak kurang mampu tingkat SD 5 orang, SMP 5 orang, insentif kepala lingkungan 34 orang, ketua Rt 139 orang, THL 70 orang dan ASN se Kecamatan Matuari 55 orang.

Dalam penyaluran dana insentif tersebut, Wali Kota Max J Lomban didampingi Sekretaris Daerah Kota Bitung Audy Pangemanan, anggota DPRD Kota Bitung, Asisten II Setda Kota Bitung, Jeffry Wowiling, Asisten I Setda Kota Bitung, Oktavianus Tumundo, dan sejumlah kepala PD.(ml)