Makasar-Tanggerang Rebut Juara 1 Kategori U-10 dan U-12 Kejuaraan Sepak Bola Piala Gubernur Sulut

Tampak Royke Roring saat menyerahkan piala Juara 1 untuk kategori U-10 kepada pemenang asal Tanggerang yang dilatih Firman Utina, pemain timnas Indonesia.
Tampak Royke Roring saat menyerahkan piala Juara 1 untuk kategori U-10 kepada pemenang asal Tanggerang yang dilatih Firman Utina, pemain timnas Indonesia.

MANADO – Kejuaraan Festival Sepak Bola Piala Gubernur kategori U-10 dan U-12 tahun telah berakhir. Tim perwakilan berbagai Provinsi se-Indoensia yang hadir ikut memenangkan katraegori yang dilombahkan, yang bertempat di Lapangan Ranomauri Sea, Minggu (4/2).

Sementara, untuk tuan rumah Sulawesi Utara sendiri yang mengutus LPPD Manado di Final U-12 tahun, harus puas duduk diperingkat kedua usai dikalahkan tim dari Makasar dengan skor tipis 1:0.

Lainnya, untuk U-10 tahun juara 1 direbut oleh Tim asal Tanggerang yang dilatih Firman Utina Cs pemain timnas Indoensia, yang turut menundukan Indoensia Muda Ternate dengan skor 1:0. Dengan hasil ini membawa Tanggerang U-10 merengkuh juara 1 dengan bonus hadiah yang sudah disediahkan.

Ketua Panitia Kejuaraan Festival Sepak Bola Usia Dini Hengky Kawalo mengatakan meminta maaf yang sedalam-dalamnya kepada seluruh peserta, maupun masyarakat, bila ada salah dan kurang dalam penyelenggaraan kejuaraan tersebut.

“Saya dan panitia meminta maaf kepada peserta dan juga masyarakat sebagai insan olaraga, bila dalam kejuaraan ini ada salah dan kurang yang belum kami tuntaskan. Sebab itu, sebagai Ketua Panitia yang sudah dipercayakan, saya mengucapkan selamat kepada tim-tim yang mendapatkan juara, semoga kedepan makin lebih baik dan jaya,” tukas Kawalo, usai pertandingan.

Lanjutnya, kegiatan seperti akan menjadi agenda tahunan, dan kepada peserta yang pernah terlibat sudah pasti akan diundang kembali.

Diketahui, dalam partai final kejuaraan sepak bola usia dini tersebut turut dihadiri kader PDIP dan juga Wakil Ketua DPRD Manado Richard Sualang yang mendampingi Calon Bupati Minahasa Royke Roring. (stenly).