MANADO FIESTA 2018: GSVL-MOR ‘Jual’ Kuliner Manado ke Mancanegara

MANADO – Salah satu yang menjadi daya tarik wisatawan mancanegara maupun local penasaran harus menginjakan kaki ke Kota Manado tak lain karena aneka kulinernya, selain asset wisata alam.

Tak heran jika iven akbar Manado Fiesta yang gaungnya sudah sampai dunia Internasional, salah satu kemasan kegiatannya menampilkan Festival Food.

Tak tanggung-tanggung, Pemkot Manado melalui Dinas Pariwisata (Dispar) selaku penyelenggara Manado Fiesta mendatangkan Presiden International Chef Asosiation (ICA) Indonesia Chef Henry Bloem dengan memboyong chef Internasional berdarah Kawanua, Juna Rorimpandey untuk tampil dalam Festival Food.

Wali Kota Manado, GS Vicky Lumentut (GSVL) mengakui Festival Food harus masuk dalam kemasan kegiatan Manado Fiesta karena Kota Manado dikenal kaya aneka kuliner yang disukai banyak orang. Terutama, kuliner olahan dari laut.

“Mari kita jadikan kuliner khas Kota Manado sebagai kuliner memiliki cita rasa disukai orang dari berbagai daerah dan mancanegara. Kita memiliki aneka kuliner dan kaya akan berbagai rasa. Banyak orang yang tertarik datang ke Manado karena kuliner kita yang enak,” kata Wali Kota GSVL didampingi Wawali Mor Bastiaan saat mendatangi Lokasi Festival Food di Kawasan Megamas, Senin (4/9/2018).

Festival food ini akan menjadi langganan setiap tahun dalam kegiatan rangkaian kegiatan Manado Fiesta.

“Festival Food atau festival kuliner khas Manado akan dilaksanakan setiap tahun, seiring ditetapkannya Manado Fiesta sebagai calender of event Kota Manado,” kata Wali Kota GSVL.

“Terima kasih saya kepada para Chef yang jauh-jauh datang ke Manado. Saya tahu para Chef ini sangat sibuk tetapi mau meluangkan waktu ke sini. Silahkan ibu-ibu yang butuh bantuan soal masak-memasak, manfaatkan momen kedatangan Chef-Chef ini,” pungkas Walikota dua periode tersebut. ***

Penulis: antoreppy