Manado Tembus Finalis RKCI 2019, Prestasi 2 Tahun Silam Terulang

Diapresiasi : Wakil Walikota Mor Dominus Bastiaan didampingi Kadis Kominfo Erwin Kontu dan KaBid Aptika saat menerima Penghargaan RKCI 2017 di Istana WaPres).

MANADO — Kiblat kepimpinan Walikota Manado GS Vicky Lumentut dan Wakil Walikota Mor Dominus Bastiaan dalam membangun Manado Kota Cerdas 2021, melejit menjadi Rising Star Smart City di Indonesia.

Buktinya, setelah masuk Top 45 Inovasi Pelayanan Publik dan selesai dinilai sebagai tembus Finalis 6 Besar Inovasi Pemanfaatan Geospasial untuk Bhumandala Award, Manado kini dikukuhkan Finalis Rating Kota Cerdas Indonesia (RKCI) 2019.

Tentunya, patut juga diapresiasi kerja keras dan kerja cerdas Tim Asistensi RKCI 2019 dibawah pimpinan KaBid Aplikasi Informatika Dinas Kominfo Heintje N Lombone, membuat Dinas Kominfo yang dipimpin Erwin Kontu berpotensi mengulang prestasi 2 tahun silam.

“Selamat menjalani tahapan visitasi bulan depan, semoga Manado Smart City akan terus melahirkan manfaat bagi layanan Pemerintahan,” tutur Kontu, didampingi Kepala Seksi Infrastruktur Teknologi Kominfo Manado Franky Mocodompis. (swb).