May Day, Wawali Mor Bastiaan Senam Bersama Para Buruh

MANADO – Wakil Walikota Manado, Mor D Bastiaan mengapresiasi kepada segenap buruh yang ada di daerah ini yang sudah berkerya melalui profesi kerja masing-masang. Hal tersebut disampaikan Wawali Mor dalam sambutan peringatan Hari Buruh Internasional, Rabu (1/4) yang digelar Dinas Ketenagakerjaan Kota Manado.

“Saya tulus mengapresiasi karya segenap buruh dan pekerja yang ada di Kota Manado, melalui apa profesi kerja masing-masing,” kata Wawali Mor.

Wawali Mor D Bastiaan meminta segenap buruh dan pekerja untuk mampu mengedepan etos kerja agar bisa msemberi dan menghasilkan yang terbaik.

Dirinya juga mengapresiasi kapada Dinas Ketenagakerjaan yang sudah menggelar kegiatan dengan tema May Day, Together We Grow di God Bless Park Manado.

Dalam kegiatan tersebut, Wawali Mor D. Bastiaan juga menerima perjanjian kerjasama kepesertaan jaminan sosial KK bagi non ASN dengan BPJS Ketenagakerjaan.

Peringatan hari buruh tersebut dilanjutkan dengan senam bersama yang diikuti para buruh, pekerja, pejabat Pemerintah Kota (Pemkot) Manado serta dari BPJS Ketenagakerjaan dan BPJS Kesehatan. (14)