Membludak, Dispora Manado Saring Peserta Pelatihan Kewirausahaan Muda

Dispora Manado saat melaksanakan Sosialisasi Kegiatan Pelatihan Kewirausahaan Pemuda di SMA Negeri I Manado
Dispora Manado saat melaksanakan Sosialisasi Kegiatan Pelatihan Kewirausahaan Pemuda di SMA Negeri I Manado

MANADO – Animo peserta mengikuti pelatihan Kewirausahaan Muda yang akan dilaksanakan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dsipora) Manado cukup tinggi.

Itu terlihat saat dilakuksan sosialisasi beberapa waktu lalu hingga proses pendataan dan seleksi peserta yang dilaksanakan Kamis (13/4/2017).

“Pembukaan pelaksanaan kegiatannya Selesa (18/4/2017) mingu depan. Memang animo peserta akan mengikuti pelatihan Kewirausahaan ini cukup tinggi,” jelas Kadispora Manado, Lenda Pelealu melalui Kabid Kepemudaan, Wiesye Assah.

Saat sosialisasi kegiatan ini di SMA Negeri I Manado lalu, tercatat ada sekitar 300-an yang mengikuti.  “Kami akan saring peserta yang akan mengikuti pelatihan. Kami melihat peserta yang benar-benar serius mengikuti pelatihan itu,” kata Assah.

Sasaran pelatihan kewirausahaan ini adalah pelajar SMA/SMK se Kota Manado. Pelatihan dilaksanakan hingga 29 April.

Dari hasil pelatihan itu Dispora berharap dapat menciptakan wirausaha muda di Kota Manado.

“Pelajar yang belum terakomodir harap bersabar karena kami akan terus melaksanakan kegiatan pelatihan ini secara berkelanjutan,” pungkas Assah. (antoreppy)