Pengurus APM Resmi Dikukuhkan, Wawali Ichad: Kedepankan Profesionalisme SDM Jurnalis

Wawali Manado, Richard Sualang menerima SK pengurus APM dari Ketua APM, Steven Rondonuwu di sela-sela pengukuhan.

MANADO – Setelah terbentuk belum lama ini, pengurus APM (Aliansi Pers Manado) periode 2021-2024 resmi dikukuhkan Wakil Wali Kota Manado, Richard Sualang di kawasan Godbless Park Boulevard, Jumat (27/8/2021) sore.

Sebanyak 50 wartawan duduk dalam pengurus inti yang diketuai Steven Rondonuwu, Sekretaris Denny Poluan serta Bendahara Yulia Walandouw.

Tugas dasar APM ini menurut Steven, mempersatukan seluruh wartawan yang keseharian melakukan peliputan di lingkungan pemerintah kota Manado dan DPRD Manado.

“Ini sesuai petunjuk Pak Wali Kota dan Pak Wakil Wali Kota,” kata Steven yang biasa disapa Teba saat membawakan laporan panitia sambil berharap, terbentuknya APM ini, seluruh jurnalis yang ngepos di Pemkot dan DPRD Manado bisa menyatukan visi misi dalam menjalankan profesinya.

Sementara Wawali Manado, Richard Sualang berharap, terbentuknya aliansi ini agar lebih meningkatkan profesionalisme jurnalis. Termasuk memperhatikan kesejahteraan anggota.

“Berikan advokasi kepada anggota serta profesionalitas SDM harus lebih ditingkatkan. Saya dan Pak Wali Kota mengajak teman-teman yang baru dikukuhkan memberitakan program-program pemerintah yang sedang dijalankan atau akan dijalankan,” kata Wawali Ichad, sapaan akrab Ketua PDI Perjuangan Manado.

Menurut mantan anggota DPRD Manado dan Sulut ini, dia dan Wali Kota Andrei Angouw siap dikritik. Kritik membangun maupun kritik menjatuhkan. “Kritik akan membuat kinerja kami lebih terkontrol. Itu akan membuat solid saya dan Pak Wali Kota untuk menjalankan program kerja kami,” ujar Wawali Ichad.

Hadir dalam pengukuhan pengurus APM, Kadis Kominfo, Erwin Kontu, Kadispora, Tonny Mamahit, anggota DPRD Manado Jean Sumilat, Jurani Rurubua, Lily Binti, Adrey Laikun, Jonas Makawata, Direktur PD Pasar, Roland Roeroe serta undangan sesama jurnalis yang tergabung dalam organisasi lainnya. [anr]