Petugas KPPS Sangihe Akan Diperiksa Kesehatannya

Ketua KPUD Sangihe Ellsye Sinadia

Tahuna- Rekapitulasi hasil Pemilihan Umum (Pemilu) di tingkat PPS Kecamatan oleh Panitia Pemungutan Kecamatan (PPK) hingga saat ini masih berlangsung. Untuk itu, petugas KPPS akan yang ada akan dilakukan pemeriksaan kesehatan. Pemeriksaan ini dilakukan karena ada beberapa petugas KPPS yang sakit. 

Hal ini diungkapkan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kepulauan Sangihe Ellyse Sinadia. Dia mengatakan, bahwa pihaknya akan memperhatikan aspek kesehatan para penyelenggara Pemilu yang bertugas.

“Kita akan berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) untuk bisa memeriksa kesehatan para petugas KPPS yang sementara melaksanakan rekapitulasi hasil penghitungan suara di PPK. Tentunya hal ini penting, agar kesehatan petugas KPPS bisa dijamin kesehatannya,”ujarnya.

Sementara itu secara terpisah, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Pemkab Sangihe dr Joppy Thungari MKes mengaku siap bekerjasama dengan KPU dengan berkoordinasi dengan Puskesmas disetiap wilayah kecamatan yang ada di Kep. Sangihe. 

“Kalau ada permintaan dari pihak penyelenggara Pemilu, maka kami akan melakukan pemeriksaan kesehatan bagi petugas KPPS yang melaksanakan rekapitulasi hasil penghitungan suara di PPK. Bila sudah pasti, maka Dinkes akan berkoordinasi dengan Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) setempat yakni di wilayah kecamatan masing-masing,”ungkapnya.