Program Mari Jo Bakobong GSVL, Jadi Percontohan Untuk Kelompok Tani

LIPUTAN KHUSUS

Kota Manado ‘Incar’ Penghasil Kedelai di Sulut

Walikota saat menggunakn alat pertanian membajak tanah.

Menjaga ketahanan pangan ditengah pandemi covid-19 dan sumber pendapatan ekonomi kelompok tani (Poktan), terus perhatian besar Walikota Manado, GS Vicky Lumentut, dengan program Ba Kobong di Kota Manado. Kali ini Walikota bersama dengan Poktan Mekar Kelurahan Lapangan Kecamatan Mapanget melakukan penanaman bibit kedelai diatas lahan seluas 10 hektar menuju Kota Manado sebagai salahsatu daerah yang menghasilkan kedelai di Sulawesi Utara.

“Puji Tuhan, boleh bersama dengan Poktan Mekar Kelurahan Lapangan, melakukan penanaman kedelai dilahan 10 hektar, sebagai gerakan menuju 100 hektar lahan yang akan ditanami kedelai di Manado, kita yang menanam dan merawat. Tuhan yang memberkati, ” ucap Walikota. Rabu (07/10/20), sembari memanen pisang goroho dan pepaya california.

Walikota Tanam Kedelai Bersama Poktan Bina Swadaya Mandiri

Walikota Vicky Lumentut saat menanam kedelai.

Menjaga ketahanan pangan dan menciptakan sumber pendapatan baru masyarakat khususnya kelompok tani (Poktan) ditengah pandemi covid-19, Walikota Manado, GS Vicky Lumentut, melakukan penanaman kedelai bersama dengan Poktan Bina Swadaya Mandiri Kelurahan Kima Atas Kecamatan Mapanget, sebuah gerakan menuju Kota Manado sebagai salahsatu daerah yang menghasilkan kedelai di Sulawesi Utara.

Walikota Vicky Lumentut bersama Camat Mapanget, Kadis Pertanian dan poktan siap membajak tanah.

“Puji Tuhan, boleh bersama dengan Poktan Bina Swadaya Mandiri, melakukan penanaman kedelai hal ini merupakan bagian dari gerakan menuju 100 hektar lahan yang akan ditanami kedelai di Manado, kita yang menanam dan merawat. Tuhan yang memberkati,” ujar Walikota. Turut hadir dalam kesempatan Ba Kobong tersebut, Kepala Dinas Pertanian, Kelautan dan Perikanan Kota Manado M Sofyan, Kepala Dinas Pariwisata Kota Manado Lenda Pelealu, Camat Mapanget Robert Dauhan, dan Lurah Kima Atas Gerety Ety Montung.

Walikota Kembali Tanam Bibit Kedelai Bersama Poktan Cempaka Meras di Lahan 10 Hektar

Walikota Vicky Lumentut saat membajak tanah.

Walikota kembali melakukan giat Ba Kobong bersama kelompok tani (Poktan) Cempaka Meras, di Kelurahan Meras Kecamatan Bunaken yang diketuai oleh Sutrisno Mataser diatas lahan 10 hektar. “Selamat atas penanaman ini, dan mari kita mulaikan dalam nama Tuhan, dalam keyakinan kita lakukan penanaman. Terimakasih,” ucap Walikota sambil mendorong alat tanam kedelai diatas lahan perkebunan tersebut.

Walikota mengajak seluruh elemen masyarakat untuk memperkuat kerja sama dan kolaborasi dalam memajukan sektor pertanian ke depan di Kota Manado Menurut Walikota program Ba Kobong, yang sudah kita canangkan pada bulan Februari lalu sebelum covid-19 ada di Kota Manado, melalui Ba Kobong kita perkuat ketahanan pangan keluarga dan perkuat ketahanan pangan di kota kita ini Manado, yang membantu kebutuhan ekonomi keluarga dimasa sulit pandemi sekarang.

Diketahui setelah dilaunching oleh Walikota pada beberapa waktu lalu, target 100 hektar lahan untuk bibit kedelai dalam kurung waktu hampir dua mingguan hingga saat sudah sudah ada 65 hektar lahan yang ditanami bibit kedelai yang tersebar di Kelurahan Meras 20 Hektar, Kecamatan Bunaken, Kelurahan Bengkol 25 Hektar, Kelurahan Kima Atas 10 Hektar, dan Kelurahan Lapangan 10 Hektar Kecamatan Mapanget. ***