Ruaw Ajak Mahasiswa Harus Cerdas dan Berwawasan Kepemimpinan

Saat pelaksanaan Pembaretan.

MANADO – Penutupan Latihan Dasar Kemeliteran (Latsarmil) dan Pembaretan Resimen Mahasiwa Unsrat Manado Tahun 2018 sukses digelar.

Komandan Menwa Sulut Drs Jackson F Ruaw MS saat melakukan Pembaretan Resimen Mahasiswa Unsrat. 

Komandan Menwa Sulut, Drs Jackson F Ruaw MSi mengucapkan selamat terhadap peserta Latsarmil yang sukses mengikuti kegiatan tersebut sampai selesai.

Menurutnya,  mahasiswa merupakan potensi bangsa. Dan, di pundak mereka bangsa ini meletakan harapan untuk dapat membangun negara agar lebih maju dan disegani oleh bangsa lain.

“ Mahasiswa harus dibekali dengan pola pikir yang luas,” jelas Kabag Umum Sekretariat DPRD Sulut, di Kawah Candradimuka Batalyon Marinir VIII Bitung.

Saat pelaksanaan Pembaretan.

Lanjut Ruaw, tingkatkan semangat untuk belajar, semangat untuk menambah pengetahuan dan wawasan agar siap dalam menghadapi tantangan dan perkembangan dunia.

“Perlu disadari bahwa, mahasiswa yang cerdas dituntut memiliki jiwa kepemimpinan,” ucapnya. Sembari menegaskan,
mahasiswa adalah kader pemimpin dan calon dan calon pemimpin bangsa untuk itu, harus mempersiapkan diri sudah sejak dari sekarang.

“Untuk menumbuhkan jiwa kemeliteran, harus disiplin, tangguh secara fisik dan mental,” tambahnya.

Dia pun berharap, dari kegiatan ini, mahasiswa akan mampu menjadi pemimpin, mempunyai jiwa patriotism dan nasionalisme, serta memiliki rasa cinta yang sangat tinggi dan menghormati bahkan memiliki sikap toleransi.

Diketahui sebelumnya juga telah dilaksanakan  kegiatan yang sama di Resimen Mahasiswa Politeknik Negeri Manado.

Peliput : Mekar Salindeho