Sambut HUT Kota Manado, Kecamatan Tikala Jawara Lomba Tertib Arsip

PALING TERTIB : Tampak tim penilai saat mendatangi Kantor Kecamatan Tikala untuk memberikan penilaian.

MANADO — Kecamatan Tikala Kota Manado patut berbangga diri. Pasalnya, keikutsertaan dalam perlombaan penataan dan tertib arsip bagi Perangkat Daerah (PD) yang diselenggarakan Pemerintah Kota Manado, berbuah manis.

Buktinya, Kecamatan Tikala ini bisa keluar sebagai juara mengalahkan 87 Kelurahan dan 10 Kecamatan yang menjadi peserta dalam lomba tertib arsip tersebut.

Camat Tikala Deysi Kalalo saat dihubungi Manadoline melalui sambungan telepon mengatakan sangat senang dan bangga dengan pencapaian dalam lomba tertib arsip.

“Saya sangat senang, karena Kecamatan Tikala bisa keluar sebagai juara. Apalagi, kegiatan lomba ini dilakukan untuk menyambut HUT Kota Manado yang ke-394. Semoga, prestasi ini bisa memicu Kecamatan Tikala untuk lebih tingkatkan kedisiplinan dalam hal penataan arsip” ujar Kalalo.

Sambungnya, kepada jajaran di Kecamatan Tikala untuk tidak berpuas diri dengan prestasi tersebut. Karena prestasi sebenarnya ketika apa yang kita capai saat ini bisa dijaga kedisiplinannya, penataannya lebih baik, dan kinerja jajaran dalam menjalankan tupoksi masing-masing lebih dimaksimalkan.

Sementara, Ketua Panitia sekaligus Asisten I Pemkot Manado Mickler Lakat mengatakan lomba tertib arsip telah usai. Dimana, dari kegiatan itu, dihasilkan 6 jawara.

“Lomba ini dilakukan untuk mengetahui tingkat kinerja pengelolaan arsip di Kecamatan dan Kelurahan Kota Manado. Dengan maksud dapat memberikan dorongan dan semangat bagi pemerintah Kota Manado untuk menciptakan tertib administrasi dan dokumen dalam penyelenggaraan pemerintahan. Khusunya di Kecamatan dan Kelurahan, sehingga arsip pemerintah dapat tersimpan dengan baik dan mudah untuk diakses kembali,” tukas Lakat.

Terpisah, Sekretaris Panitia sekaligus Kepala Bagian Pemerintahan dan Humas, Steven Runtuwene, S.Sos mengatakan penetapan dan penilaian peserta lomba telah melalui survey kajian yang matang.

“Kajian yang dilakukan diantaranya sudah mendapatkan bantuan sarana dan prasarana kearsipan, sudah melaksanakan pembenahan arsip dan menerapkan sistem kearsipan berbasis komputer atau teknologi informasi di ruang lingkup Kecamatan dan Kelurahan se-Kota Manado,” jelas Runtuwene.

Berikut hasil lomba penataan dan tertib arsip dalam rangka HUT ke-394 Kota Manado tahun 2017.

1. Juara I Kecamatan Tikala
2. Juara II Kelurahan Wanea
3. Juara III Kelurahan Bahu
4. Harapan I Kecamatan Paal Dua
5. Harapan II Kelurahan Titiwungen Selatan
6. Harapan III Kelurahan Manado Tua Dua

Sumber : Panitia Pelaksana. (Sten).