Sinergi Dispora-PD Pasar, Pertandingan Billiard Goes to Restoration Market Resmi Dibuka

MANADO — Pemerintah Kota Manado melalui Dinas Pemuda dan Olahraga menyelenggarakan lomba Billiard Goes to Restoration Market, bekerjasama dengan PD Pasar Kota Manado. Kegiatan ini resmi dibuka pada, Sabtu 2 November 2019, bertempat di Pasar Restorasi Malalayang.

Dalam kesempatan itu, Walikota Manado yang diwakili Asisten III Pemkot Manado Frans Mawitjere mengatakan, pertandingan billiard yang bertempat di pasar restorasi Malalayang merupakan ajang silaturahim antar sesama Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkot Manado dan Tenaga Harian Lepas (THL) yang diikutsertakan dalam pertandingan billiard tersebut.

“Ajang ini bukan lomba tapi pertandingan silaturahim antar sesama ASN dan THL untuk menjalin kebersamaan dan kekeluargaan di lingkup Pemerintah Kota Manado. Mari kita sama-sama mensukseskan dan meramaikan kegiatan pertandingan ini agar bisa berjalan dengan lancar, fair, sehingga sukses hingga final nanti,” ujar Mawitjere.

Senada, Direktur utama PD Pasar Kota Manado Stenly Suwuh mengatakan bahwa jajaran Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Manado bersama PD Pasar bekerja sama dalam mensukseskan kegiatan pertandingan biliar ini. Dimana, untuk hari pertama sudah terdaftar sebanyak 34 peserta dari berbagai perangkat daerah.

“Sekalipun saat ini masih keterbatasan jumlah meja billiard, tapi bersama Dispora diusahakan akan ditambahkan dalam waktu dekat nanti. Dan perlu diketahui bahwa Walikota Manado sangat mensuport ajang ini, sehingga bisa terlaksana. Dimana Walikota Manado juga merupakan salah satu yang mempunyai hobi di bidang olahraga billiard ini,” ucap Suwuh.

Pembukaan pertandingan Billiard Goes to Restoration Market turut dihadiri oleh Asisten 1 Heri saptono, para kepala Perangkat Daerah, jajaran Dispora dan PD Pasar Kota Manado. (swb).