Tim Hukum dan Advokasi Olly-Steven Siap Amankan Hasil Pilgub 9 Desember

MANADO-Tim hukum dan advokasi Calon Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw (Olly-Steven) siap mengamankan proses Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Rabu (9/12/2020).

Tim Hukum dan Advokasi Olly-Steven.

Hal ini disampaikan langsung oleh Ketua Bidang Hukum dan Advokasi Tim Kampanye Olly-Steven Denny F Kaunang SH.

“Kami sudah sangat siap untuk mengamankan kemenangan pasangan calon Olly-Steven ketika pemilihan besok, dalam posisi apapun kami siap baik proses penyelesaian sengketa di Bawaslu apabila ada laporan pelanggaran administratif ataupun kami yang melaporkan bahkan apabila ini harus kesidang PHPU Mahkamah Konstitusi tim hukun sangat-sangat siap,” tegas Kaunang.

Kaunang menyatakan, tanda awas bagi pasangan calon lain apabila setelah tanggal 9 ada upaya-upaya menggagalkan hasil, tim hukum dan advokasi siap menghadapinya.

Kaunang mengakui untuk temuan dugaan pelanggaran dari kabupaten kota ada tapi tidak bisa di publish.

“Besok baru kami infentarisir mana yang akan menjadi bahan atau materi, baik di saat kami membuat laporan terjadi pelanggaran administratif sebelum pencoblosan maupun setelah pencoblosan bahkan setelah penghitungan, maupun materi-materi yang akan kami bawah didalam proses PHPU di mahkamah Konstitusi,”ucapnya, sambil mengakui dugaan pelanggaran kepala daerahnya ikut mencalonkan diri. “Kami sementara menyiapkan bukti-bukti,”ujar Kaunang didampingi rekan-rekannya. (mom)