Wakili Walikota GSVL, Sekda Assa Buka Lomba Jurnalist Futsal Competition 2018

Tampak foto bersama Sekda Bart Assa, Asisten I Pemkot Micler Lakat, Kepala Inspektorat Pemkot Manado Hans Tinangon, Kabag Pemerintahan dan Humas Steven Runtuwne, Ketua IWO Manado Anto Reppy dan tim yang akan tampil dipembukaan laga perdana Jurnalis Futsal Competition 2018 yaitu Jurnalis Pemkot Manado dan Jurnalis Mitra Hebat.
Tampak foto bersama Sekda Bart Assa, Asisten I Pemkot Micler Lakat, Kepala Inspektorat Pemkot Manado Hans Tinangon, Kabag Pemerintahan dan Humas Steven Runtuwne, Ketua IWO Manado Anto Reppy dan tim yang akan tampil dipembukaan laga perdana Jurnalis Futsal Competition 2018 yaitu Jurnalis Pemkot Manado dan Jurnalis Mitra Hebat.

MANAD0 –  Perhelatan lomba futsal antar sesama Wartawan se-Sulawesi Utara dalam iven menyambut Manado Fiesta 2018 yaitu Jurnalist Futsal Competition yang memperebutkan piala Walikota dengan resmi dibuka Walikota Manado Vicky Lumentut yang diwakili Sekda Manado Bart Assa.

Pembukaan kegiatan lomba futsal antar wartawan ini dilaksanakan di lapangan My Futsal Megamas, Minggu (19/8), sore hari.

Sekda Assa dalam sambutannya mengatakan turut senang dengan apa yang dilaksanakan saat ini. Apalagi, Walikota Manado Vicky Lumentut, katanya, sangat mendukung terlaksananya kegiatan ini yang nyatanya tidak hanya bagian dari sosialisasi Manado Fiesta 2018, tapi juga sebagai bentuk dukungan kepada mitra pers untuk saling bersilatuhrami, yakni dalam ajang futsal antar wartawan ini.

“Pemkot Manado sangat berterima kasih kepada IWO Manado, terlebih kepada Ketua IWO Manado saudara Agriyanto Reppy yang secara maksimal bersama teman-teman panitia sudah menyediakan iven ini sehinggga bisa terselenggara dengan baik. Langkah ini tentunya sangat didukung Pak Walikota,” tukas Sekda Assa.

Sementara, dalam sambutan Ketua IWO Manado Agriyanto Reppy mengatakan sangat berterima kasih kepada pak Walikota Manado Vicky Lumentut dan Wawali Mor Bastiaan serta Dinas Pemuda dan Olaraga yang sudah mendukung penuh sampai terselenggaranya iven futsal tersebut.

“Saya ucapkan kepada Pemkot Manado dibawah pimpinan pak Walikota Vicky Lumentut dan Wawali Mor Bastiaan serta Dispora Manado yang sudah mendukung sampai iven ini bisa terselenggara,” ujar Anto, sapaan akrabnya.

Tambahnya, iven ini akan diusulkan ke Walikota dan Wakil Walikota untuk bisa dijadikan iven tahunan, menyambut iven akbar Manado Fiesta yang sudah masuk dalam kalender kegiatan Pemkot Manado. (stenly).