2 Juni 2017 Safari Ramadhan Pemprov, Ini Hal Menarik Dibuat ODSK

Asisten II Rudi Mokoginta (kiri) didamping Ketua Umun PHBI Sulut Hi Syahrul Poli (foto:kandi/ML)

MANADO– Ketua Umum Pengurus Hari-hari Besar Islam (PHBI) Sulawesi Utara (Sulut) Hi. Syahrul Poli mengatakan Safari Ramadhan Pemerintah Provinsi (Pemprov) dibawah kepemimpinan Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Steven Kandouw (ODSK), jatuh 2 Juni 2017 nanti.

Diketahui sama seperti tahun sebelumnya, ODSK dan jajaran Pemprov, instansi terkait melakukan Safari Ramadhan dengan mengunjungi beberapa tempat untuk berbuka puasa dan bersilaturahmi.

“Safari Ramahdan dimulai Jumat 2 Juni nanti, diawali buka puasa bersama yang dihadiri Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri, bersama-sama dengan umat Islam di Sulut,”jelas Poli saat berada di ruang kerja Asisten II Sulut usai rapat koordinasi yang dipimpin oleh Sekprov Edwin Silangen didampingi instansi terkait, di ruang WOC kantor gubernur, Senin (29/5/2017)0 sore tadi.

Menariknya, setelah Safari Ramadhan di buka 2 Juni 2017 di lapangan Ketang Baru Singkil, Ternate Baru, Manado yang akan dihadiri Presiden ke-5 Megawati Soekarnoputri. Kemudian akan dilanjutkan Safri Ramadhan ke Minahasa dan daerah Sulut lainnya.

Poli menjelaskan berbagai agenda selama bulan suci ramadhan.”Kami mulai 8 Juni di mesjid Jawa Tondano (Jaton), lalu 12 Juni di dua lokasi yakni Boltim acara buka puasa setelah itu ke Kotamobagu,”cetusnya.

Besoknya dilanjutkan ke Bolmong Lolak 13 Juni, 15 Juni di Bitung dan 22 Juni di Minahasa Tenggara (Mitra).

Safari Ramadhan dirangkaikan dengan Festival Ramadhan dan Festival Kuliner sebagai pusatnya di halaman mesjib Nurul Kuda Ketang Baru,”tutur Poli.

Sementara Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Sulut Rudi Mokoginta menambahkan rapat koodinasi tadi (Senin-red) sementara di matangkan.

“2 Juni nanti, semoga berjalan lancar dan keterlibatan umat Muslim di Sulut kiranya bisa mengambil bagian,”ungkapnya.

Hal ini juga mendapat respon yang baik bagi Pemprov. Wagub Sulut Steven Kandouw mengajak di bulan suci ramadhan harus buat situasi keamanan kondusif berbasis masyrakat.

“Nantinya Safari Ramadhan kami harap seluruh umat Muslin ikut terlibat berbuka puasa bersama dan kegiatan lainnya yang bermanfaat dan bermakna, “kata Kandouw belum lama ini.

Terpisah, Kepala Biro Kesra Setda Sulut dr Kartika Devi Tanos MARS kepada wartawan menjelaskan pihaknya masih dalan tahap koordinasi dengan beberapa pihak.

“Kami siap dengan kegiatan ini (Safari Ramadhan-red). Secara teknis nanti koordinasikan dengan pihak PHBI, “tutup dr Kartika.

(srikandi)
Manadoline