FOTO : Inggried Sondakh bersama Panitia H2RG saat dilantik.
MANADO-Melayani Tuhan harus paling utama. Penegasan ini disampaikan Anggota DPRD Sulut Inggried JNN Sondakh, usai dilantik sebagai Ketua Hari Hari Raya Gerejawi (H2RG) 2024 Jemaat GMIM Eklesia Kalasey I, Minggu (28/1/2024).
Foto : Ketua H2RG Inggried Sondakh saat menerima SK dari Wakil Ketua BPMJ Royke Monginsidi.
Kepada manadoline. com, Ibu Ing sapaan akrab Ketua WKI Wilayah Mandolang Dua ini menyatakan, melayani dalam perkerjaan Tuhan jangan pernah menolaknya.
“Jika melayani Tuhan dengan sungguh-sungguh upahmu besar di sorga, ” ungkap Anggota Badan Anggaran DPRD Sulut ini.
Kepada panitia H2RG tahun 2024 yang sudah terbentuk dan telah dilantik oleh Ketua BPMJ Pdt Jhon Rompas, marilah kita bekerja bersama-sama selama 1 tahun ini. “Tentunya harapan kita semua semua kegiatan H2RG ini bisa berjalan lancar dan sukses,” ucap Inggried Sondakh didampingi Wakil Ketua Maklon Manoppo, Sekretaris Devita Gabai, Asisten Bendahara Debora Marlien Mamengko. (mom)