BerandaHeadlinesDipimpin Risat Sanger, Puluhan Anggota FPDR Jalan Sehat Sambil Kampanye Jangan Pilih...

Dipimpin Risat Sanger, Puluhan Anggota FPDR Jalan Sehat Sambil Kampanye Jangan Pilih Kepala Daerah Koruptor

FPDR dan GAK foto bersama usai jalan sehat

MANADO -Sabtu (12/10/2024) Puluhan anggota Forum Penyelamat Demokrasi dan Reformasi (FPDR) Sulawesi Utara (Sulut) dan Gerakan Anti Korupsi (GAK) Milenial Manado melaksanakan jalan sehat di Kawasan Megamas Manado.


Menariknya, sambil berolahraga jalan pagi, puluhan warga ini mengkampanyekan melalui kaos yang dikenakan soal jangan memilih calon kepala daerah yang korupsi maupun mantan napi korupsi.

Ketua FPDR Sulut Risat Sanger mengatakan, hari ini kita melaksanakan kegiatan jalan sehat forum penyelamat demokrasi dan reformasi Sulut bersama dengan GAK milenial Manado.


“Jadi selain berolahraga kita menyerukan kepada publik untuk tidak memilih koruptor dan mantan napi korupsi menjadi kepala daerah provinsi, maupun kabupaten kota,” ungkap Risat Sanger, didampingi Ketua Harian Inka Ruru Ketua Harian, Laurensius Reng Sekretaris. serta Koordinator GAK Milenial Manado, Dave Sengkey dan Sekretaris David Mengko.


Risat menyatakan, masyarakat diminta bijak dalam memilih agar tidak memilih mantan napi korupsi atau calon yang terindikasi korupsi.
Pasalnya,efek ke depan dapat merugikan masyarakat itu sendiri.

“Nantinya dapat melakukan perbuatan penyimpangan dana masyarakat itu sendiri. Jangan memilih koruptor karena mereka seharusnya dihukum mati bukan dikasih jabatan,” kata Risat.


Diakui Risat, kegiatan pagi tadi juga merupakan tindak lanjut kedatangan Sekjen FPDR Pusat. Bahkan menjadi bagian memperingati Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2024.(mom)

- Advertisment -