BerandaHeadlinesTuntaskan Penanganan Kasus, Steffen Linu Apresiasi Kinerja Gakumdu

Tuntaskan Penanganan Kasus, Steffen Linu Apresiasi Kinerja Gakumdu

MANADO-MANADO-Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Jumat (28/6/2024) menggelar Rapat Koordinasi dan Evaluasi Penanganan Pelanggaran Pemilu Tahun 2024 di Provinsi Sulawesi Utara di Hotel Sutan Raja Minahasa Utara.


Dihadiri langsung Ketua Bawaslu Sulut Ardiles Mewoh serta Anggota Bawaslu Steffen Linu, Zulkifli Densi pihak Polda dan Kejaksaan.

Steffen Stevanus Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat pada sambutannya mengatakan bahwa, evaluasi-evaluasi yang sudah dilakukan menjadi pertanggungjawaban Bawaslu kepada masyarakat.


“ Yang pasti apa yang telah dikerjakan, khususnya dalam hal sudah dilakukan oleh divisi penanganan pelanggaran bersama dengan Gakumdu, itu yang akan disampaikan kepada masyarakat,”tegas Linu, sambil memberikan ucapan terima kasih Komisioner Bawaslu ini kepada Gakumdu. Karena sudah menjalankan tugas secara maksimal di Pemilu beberapa waktu lalu, dengan ditandai beberapa kasus yang bisa di proses secara tuntas baik di provinsi maupun di kabupaten/Kota,” ucap Linu.


Menurut Linu, penanganan pelanggaran yang sudah dilakukan oleh Gakumdu menjadi tolak ukur bagi Bawaslu yang nantinya dalam rangka mempersiapkan pengawasan pada pemilihan Kepala Daerah 2024 di provinsi dan kabupaten/kota. “Kiranya kesolitan yang sudah dibangun pada saat Pemilu lalu bisa dijaga dan dipertahankan,” kata Linu. (mom)

- Advertisment -