BerandaHeadlinesRebutkan Piala Bergilir Ketua DPRD Sulut, Fransiscus Silangen Apresiasi Kinerja Panitia

Rebutkan Piala Bergilir Ketua DPRD Sulut, Fransiscus Silangen Apresiasi Kinerja Panitia

MANADO-Lomba Masamper piala bergilir Ketua DPRD Sulut Fransiscus Andy Silangen, secara resmi membuka lomba Masamper, Jumat (12/7/2024) di Gor Tinju Koni Manado.

Silangen dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada ketua Panitia Ibu Joulla Langelo Horman yang bisa memberikan ide untuk dibuatnya Lomba Masamper.


“Terima kasih untuk ide yang begitu luar biasa ini, untuk menampilkan kebudayaan dari Nusa Utara. Benar-benar ide yang berlian, ini adalah kekayaan intelektual yang harus kita jaga,” ucap Politisi PDI Perjuangan dapil Nusa Utara ini.


Silangen menyebutkan lomba Masamper ini kita bisa bersilaturami bersama-sama. “Di seluruh dunia tidak ada yang sehebat kita dengan ini satu kebudayaan yang luar biasa, masamper merupakan grup seni bernyanyi yang memadukan dua unsur utama, yaitu vokal dan sentuhan gerakan harus seirama, disertai dengan gerak tari,”jelasnya.


Lanjut Silangen, masamper merupakan kebudayaan satu daerah yang bersifat damai. “Ini bisa mengekspresikan diri saat kita bernyanyi pasti semua kepaitan hilang didalam diri kita. secara khusus masamper ini memiliki nilai yang universal, religius, interaksi sosial, historis, cinta bangsa dan tanah air, pendidikan dan identitas kultural,”ucap Silangen.


Silangen pun berharap masyarakat Sulut terlebih masyarakat Nusa Utara terus melestarikan kebudayaan yang telah diwariskan. “Kebudayaan ini punya nilai-nilai yang sungguh luar biasa tentunya ini sangat positif untuk pembangunan Sulut,”tambahnya.


Sementara itu, Ketua panitia Joulla Langelo Horman melaporkan bahwa kegiatan masamper ini dikuti oleh 18 grup Masamper yang dibagi dua kategori seri A dan seri A1.


“Pada hari ini dimulai dengan kategori seri A dan pada besok hari untuk seri A1. Pada lomba masamper saat ini selain diikuti oleh grup masamper dari kota Manado, Bitung, Minahasa dan kotamobagu juga telah ada grup masamper yang datang dari kabupaten kepulauan sangihe,”ujarnya.


Sebagai Ketua Panitia memberi apresiasi kepada ketua DPRD Provinsi Sulut yang sudah membantu panitia. “Terima Kasih bapak dr Fransiskus Andi Silangen untuk dukungannya sehingga lomba Masamper ini bisa terlaksana dengan baik. Somahe kai kehage pantuhu pakasalentiho, sansiote sampate-pate,”tukas Horman.

Hadiah untuk Lomba masamper ini

Hadiah Seri A
JUARA I PIALA BERGILIR & Rp15.000.000,-
JUARA II Rp 12.500.000,-
JUARA III Rp 10.000.000,-
JUARA IV Rp7.500.000,-
•UANG PEMBINAAN Rp1.000.000 UNTUK PESERTA YANG TIDAK JUARA

Hadiah Seri A1
JUARA I PIALA BERGILIR & Rp12.000.000,-
JUARA II Rp 10.000.000,-
JUARA III Rp8.000.000,-
JUARA IV Rp6.000.000,-
UANG PEMBINAAN Rp1.000.000 UNTUK PESERTA YANG TIDAK JUARA.

Lomba Masamper ini di ikuti
Seri A1
-BUTRA GANDA
-ST 25
-FILADELFIA BINUANG
-SMIRNA
-PUTRA GALANGAN
-PUTRA KOTA
-NARWASTU
-PUTRA GELORA BARU
-GM SILOAM TANDURUSA

Seri A
-VIA DOLOROSA
-NUANSA BARU
-KALVARI PARIGI 7
-AIR TERANG
-PUTRA GENERASI BARU
-GALILEA TUNA
-GM PUTRA MAHENGTUNGANG
KULUR
-GM GETSEMANI BITUNG
-GM PUTRA GIRIAN
(mom)

- Advertisment -