Bupati Mitra Hadiri dan Suport Kegiatan Raimuna Nasional XI Gerakan Pramuka di Cibubur

Bupati James Sumendap SH foto bersama peserta Raimuna asal Mitra di Cibubur, bersama Asisten I, Asisten III dan Kabag Humas dan Protokol.

JAKARTA — Bupati Minahasa Tenggara James Sumendap SH didampingi Asisten I Gotlieb H Mamahit, Asisten III Piether D Owu ME dan Kabag Humas dan Protokol Franky F Wowor SSos kunjungi kegiatan Raimuna Nasional XI Gerakan Pramuka, di Cibubur Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur, Sabtu (19/8/2017).
Menurut bupati even 5 tahunan kwartir nasional tersebut sangat baik untuk meningkatan dan memantapkan mental, fisik, pengetahuan serta keterampilan para siswa yang mengikutinya.
“Kegiatan tersebut sangat positif bagi siswa yang menjadi utusan tiap daerah, sehingga apa yang nanti telah mereka dapatkan pada kegiatan tersebut harus mereka teruskan pada teman-teman mereka saat kembali nanti,” kata Sumendap.
Untuk Kabupaten Mitra di bawah pimpinan Ibu Jein L Sumendap-Rende, mengutus 32 orang yang terdiri dari 12 putra dan 12 putri peserta laksamana tingkat SMA/SMK, dan ada 8 pembina yang mengawai.
Sumendap selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabisa) Gerakan Pramuka Mitra, menyampaikan rasa terimakasih kepada pembina pramuka yang tetap setia mendampinggi dan menjaga peserta Raimuna Mitra.
“Sangat bagus apa yang dibuat oleh peserta raimuna ini, saya sangat bangga dan terharu,” ucapnya.
Sementara itu para peserta Raimuna Nasional Kwarcab Pramuka Mitra mengaku sangat senang atas kehadiran Bupati James Sumendap SH di Bumi Perkemahan Pramuka Cibubur.
“Kami sangat bangga karena ini merupakan suatu penghargaan bagi kami peserta,” ungkap Telma Sumaraw yang diiyakan Theresia Ruoh. (fensen)