Dispar Segera Benahi Bahowo Jadi Kampung Wisata di Manado  

Wali Kota Manado, GS Vicky Lumentut saat menghadiri salah satu kegiatan digagas Lenda Pelealu.

MANADO –Dinas Pariwisata (Dispar) Manado segera menfolow up petunjuk Wali Kota Manado, GS Vicky Lumentut (GSVL) yang ingin menjadikan Kampung Bahowo sebagai Kampung Wisata di Kota Manado.

Ini setelah Wali Kota GSVL, Selasa (24/4/2018) melakukan kunjungan lokasi melihat langsung keindahan Kampung Bahowo yang terletak di Kelurahan Tongkaina Kecamatan Bunaken.

“Kami segera tindaklanjuti. Kampung Bahowo akan segera dibenahi secepatnya sesuai petunjuk Pak Wali Kota. Memang Kampung Bahowo sangat strategis dijadikan Kampung Wisata,” kata Kadis Pariwisata Manado, Lenda Pelealu.

Kepada Dinas Pariwisata, Wali Kota GSVL meminta segera menyiapkan berbagai fasilitas wisata seperti seperti home stay, toilet umum, souvenir dan lainnya.

“Pak Wali Kota meminta segera benahi agar para wisatawan sebelum pergi menikmati keindahan alam bawah laut pulau Bunaken dan Siladen bisa mampir terlebih dahulu di Kampung Bahowo,” ungkap Lenda.

Untuk itu, Dispar dalam waktu dekat akan segera melengkapi Kampung Bahowo dengan fasilitas-fasilitas wisata yang ada.

“Apalagi rencana Pak Wali Kota akan menambah panjang Dermaga Bahowo. Ini otomatis kapal-kapal wisata sebelum menuju Bunaken akan berlabuh di Kampung Bahowo. Biar air laut surut, kapal wisata bisa sandar di pelabuhan tersebut,” pungkas Lenda. ***

Penulis: antoreppy