Dispora Gali Potensi Atlit Berprestasi Manado Lewat PPLPD 2021

Para atlit pelajar yang akan dibina menjadi atlit berprestasi lewat wadah PPLPD Kota Manado.

MANADO – Setelah sempat vakum di tahun 2020 karena pandemic covid-19, tahun 2021 Pemkot Manado lewat Dispora (Dinas Pemuda dan Olahraga) kembali mencari bibit atlit berprestasi melalui Pusat Pembinaan dan Latihan Olahraga Pelajar Daerah (PPLPD).

Dispora  sendiri terus membuat kebijakan-kebijakan untuk mengembangkan upaya praktis agar proses pembinaan atlet di PPLPD disesuaikan dari waktu ke waktu pada cabang-cabang olahraga unggulan.

“Jadi PPLPD adalah wadah pembinaan dan pelatihan bagi atlet berbakat dan potensial untuk dikembangkan menjadi atlet berprestasi,” kata Kadispora Manado, Tonny Mamahit.

PPLPD Kota Manado menurutnya, sejak berdiri tahun 2015 tidak mengalami banyak perubahan dalam sistem pembinaannya. Padahal PPLPD menjadi salah satu primadona dan harapan bagi para atlet pelajar berbakat untuk mendapat pendidikan formal, sekaligus memperoleh pembinaan dan pelatihan keolahragaan sesuai dengan cabang masing-masing.

“Revitalisasi perubahan ini tentunya disesuaikan dengan potensi wilayah, sehingga suatu saat tidak lagi hanya sebatas pada cabang olahraga tertentu,” ungkapnya. (ant)