DPRD Sulut Suport Pembangunan Jalan Ring Road III

MANADO-Percepatan pembangunan infrastruktur di Provinsi Sulawesi Utara mendapat dukungan penuh dari DPRD Sulut.

Ini dibuktikan Ketua DPRD Sulut Andrei Angouw ikut menghadiri ground breaking pembangunan fisik  Ring Road III dari Winangun Manado-Kalasey Minahasa oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey di Desa Kalasey I Kecamatan Mandolang, Senin (14/9/2020).

Ground breaking pembangunan fisik  Ring Road III yang dilakukan oleh Gubernur Olly Dondokambey diawali dengan doa yang dipimpin oleh Pdt Ferry S Lumintang M.Th .

Sementara itu, kepada wartawan Ketua DPRD Sulut Andrei Angouw menjelaskan, jika pekerjaan pembangunan jalan ini di danai oleh APBN, dan pembebasan lahan untuk jalan ring road III di danai oleh APBD Provinsi Sulawesi Utara.

“Sinkronisasi sangat penting untuk pembangunan. Kami berharap pembangunan jalan ring road III ini selesai tepat waktu agar dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan masyarakat Sulawesi Utara,”ungkap Angouw.

Diketahui Proyek Manado Outer Ring Road (MORR) III dengan total panjang 11,4 kilometer (km) akan dikerjakan secara bertahap. Proses tender  berlangsung pada awal Maret 2020.

Untuk program pembangunan MORR III tahun ini sepanjang 1,5 km dari total 11,4 km yang akan dikerjakan secara bertahap. Dengan harapan  akan mengurai kemacetan di jalur Malalayang, Bahu, Kota Manado serta pusat kota.

Karena  sebagian besar kendaraan akan berpindah ke jalur lingkar luar misalnya arah Malalayang menuju Bandara Sam Ratulangi, Kota Bitung, Kabupaten Minahasa Utara, dan Kota Tomohon tidak perlu melintas area pusat kota. Akan tetapi, terdapat jalur alternartif MORR III.

Sementara kendaraan yang datang dari arah Mapanget, Paal Dua, Kota Bitung, Kabupaten Minahasa Utara, dan Kota Tomohon menuju Malalayang dan Tateli juga tidak terkena imbas dari kemacetan. (mom)