GAMKI Bitung Awasi Penyaluran Bantuan Covid-19

BITUNG – Penyaluran bantuan Pemerintah Kota (Pemkot) Bitung bantuan bagi masyarakat pekerja informal terdampak Covid-19 terus diawasi sejumlah elemen di daerah ini. “Bantuan sembako dari pemerintah ini harus benar-benar diberikan kepada masyarakat yang berhak menerima dan jangan terkesan pilih kasih,” tegas Ketua DPC GAMKI Kota Bitung Yappi Jacobus Letto sembari berharap, pemerintah kelurahan melalui Pala/RT agar dapat mendata sesuai dengan kondisi yang ada dilapangan, karena ini instruksi langsung dari Wali Kota Maximiliaan Jonas Lomban. “Kami akan terus memantau serta mengawasi proses penyaluran tersebut,” kata Letto.

Sementara itu, dari data penyaluran untuk wilayah Kecamatan Maesa, menurut Camat Maesa Herny Posumah, paket bantuan yang diterima sebanyak 1.215, tersalur 1.068 paket, sisa 147 paket. “147 paket yang belum tersalurkan, karena penerima sudah meninggal, pindah alamat dan tidak diketahui, penerima PKH dan BPNT, nama ganda, serta tidak layak seperti, punya pendapatan tetap, anggota DPRD, PNS/ASN dan lainnya,” ungkap Posumah.

Sisi lain, dalam setiap kesempatan, Pemkot Bitung terus mengingatkan masyarakat untuk tetap menjaga jarak, sesering mungkin cuci tangan menggunakan sabun pada air yang mengalir, wajib menggunakan masker jika harus beraktifitas di luar rumah, serta terus berdoa.(*)