Golkar Berhentikan dari Wakil Ketua Dewan, JAK : Saya Tidak Tahu dan Belum Menerima Surat

MANADO-James Arthur Kojongian (JAK) akhirnya angkat bicara terkait pemberhentian dirinya sebagai Wakil Ketua DPRD Sulut.

Kepada wartawan yang melakukan komfirmasi di ruang kerjannya, JAK mengatakan bahwa dirinya belum mengetahui jika dirinya telah diberhentikan dari wakil ketua dewan.

“Saya belum mengetahui dan belum menerima surat atau pemberitahuan soal itu,”ungkap JAK sambil mengakui bahwa ia sedang melaksanakan rapat Banmus.

Sementara itu, mengenai Vidio viral, JAK pun menanggapi meskipun penjelasannya singkat.

“Ada dua bagian video yang sengaja digabungkan. Bahkan, saya yang ada didalam posisi self defence,”tutur JAK singkat. (mom)