Hadiri Iven IABS di Australia, Wawali Mor Teken Kerja Sama Pemkot-Australia Tunjang Pendidikan Manado

Wawali Mor saat menandatangani nota kesepahaman dengan investor pihak Australia.

MANADO – Mewakili Walikota Manado GS Vicky Lumentut, Wakil Walikota menghadiri kegiatan Indonesia-Australia Business Summit (IABS) di Adelaide Convention Center, Adelaide, South Australia 27 November berserta side iven pada 28 November 2017.

Kegiatan IABS sendiri diselenggarakan oleh Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Canberra-Australia, bekerja sama dengan Konsulat Jendral Republik Indonesia (KJRI) di Sydney, Kantor Promosi Perdagangan Kemendag di Sydney, Adelaide Convention Bureau, PT Deo Anugrah dan Ussie Info Media.

Dalam kesempatan itu, mewakili Pemerintah Kota Manado, Wakil Walikota Mor Bastiaan menanda tangani nota kesepakatan untuk bekerja sama dengan pihak Australia dalam hal Pendidikan.

Wawali Mor foto bersama dengan pihak Australia dan jajaran pejabat pusat.

“Setelah penandatanganan nota kesepahaman ini, akan kita lanjutkan dengan pertemuan berikut untuk membahas tindak lanjut secara detail bagaimana rencana kerjasama tersebut,” tukas Wawali Mor.

Lanjut dikatakan, tentunya melalui kerja sama ini Pemerintah Kota Manado berharap dapat meningkatkan kapasitas sumber daya manusia yang ada di kota manado dengan program-program pendidikan yang akan ada nanti. “Apakah itu bisa dalam bentuk beasiswa atau pertukaran pelajar, pertukaran tenaga pengajar, program studi banding, dan sebagainya. Dimana, topik IABS tahun ini adalah penguatan kemitraan Indoenesia-Australia pada sektor pariwisata, pendidikan dan pelatihan kejuruan, pertanian, kesehatan dan infrastruktur energi,” terang Wawali Mor.

Ditambahkan, setelah itu, disela-sela Bussiness Summit, ada one-on-one meeting dengan Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), para pejabat di tingkat pusat, Provinsi dan Kabupaten/Kota bertemu dengan para investor atau pebisnis Australia yang ingin berbisnis di Indonesia. (stenly).