Ini Jalur Lalu Lintas Khusus 2 September, Warga Diharapkan Hindari Jalur Boulevard

Tampak rapat koordinasi perubahan jalur lalu lintas antara Polresta Manado dan Pemkot Manado, Senin (21/8).

MANADO – Jalur lalu lintas di Kota Manado per dua September mendatang mengalami perubahan. Penyebabnya, sepanjanng Jalur Piere Tendean Boulevard, hingga ke Boulevard II Kelurahan Sindulang Satu ditutup. Dengan begitu, warga diharapkan agar menghindari arah lalu lintas yang bakal mengalami kemacetan.

Dalam rapat koordinasi perubahan jalur antara Pemerintah Kota Manado dan Polresta Manado, Senin (21/8) guna menghadapi iven akbar Manado Fiesta 2017, beberapa langkah diambil dan secepatnya harus dilaksanakan. Seperti, pemasangan baliho untuk tidak melakukan parkir sembarang tempat, baliho penunjuk arah, dan beberapa pemebertitahuan lainnya yang harus dikerjakan, baik pihak Pemkot Manado maupun Polresta.

Kasat Lantas Polresta Manado Marganda Aritonang SH SIK dalam kesempatan itu mengatakan semua kendaraan dari arah Malalayang, Tanawangko, Minsel yang akan menuju ke Bandara Samratulangi ataupun mengikuti jalur Kecamatan Mapanget akan diarahkan mengikuti jalan Kayubulan, jalan Sulawesi, Krida dan tembus ke Citraland serta Ringroad.

Sementara, untuk kendaraan dari arah Malalayang yang akan menuju ke pusat kota harus masuk dari samping Quality Hotel, Danrem, XO dan tembus Ahmad Yani (contra flow).

“Rute jalan yang berubah adalah Jalan Ahmad Yani menjadi satu arah berbalik (contra flow), kemudian Jalan Sam Ratulangi ke Zero Point jadi dua arah, sementara jalan Bethesda menjadi satu arah,” jelas Aritonang.

 

 

Lanjutnya, sebelum hari H, jalan di Kota Manado akan dipakai pembatas barikade di tengah. Termasuk untuk akses di Jalan Boulevard sampai ke hotel Quality, kendaraan dari arah Malalayang langsung berada di lajur kanan.

“Barikade kuning akan dipasang mulai jam 12 malam sehari sebelumnya pelaksanaan karnaval iven Manado Fiesta pada 2 September. Sementara, untuk kendaraan dari arah Banjer, Paal IV, dan Tikala akan belok kiri di SMP 1 Manado turun ke Tikala. Dengan komitmen, menjaga kondisi lalu lintas tetap terkendali, maka diusahakan semua jalur tidak Ada yang bersentuhan,” tukas Kasat Lantas Aritonang.

Dalam rapat itu, Dinas Perhubungan Kota Manado diharapka agar pasukan penjaga keamanan lalu lintas agar tidak ‘bolos’ sebelum keadaan kembali normal. Sebab itu, diharapkan tetap berjaga.

Sementara, Kepala Dinas Perhubungan Kota Manado M Sofyan mengatakan menjaga arus lalin tetap lancar, maka akan dipasang baliho penunjuk arah.

“Baliho penunjuk arah lalin akan dipasang 2 Hari sebelum hari H pelaksanaan iven Manado Fiesta di jalan-jalan utama. Pemberitahuan ini ditujukan untuk menghindari jalan Boulevard. Lokasi yang bakal dipasang baliho diantaranya lokasi Winangun Citraland, Patung Samrat atau Stadion Klabat, Depan Bahu Mall, dan Tikala Paal 2,” beber Sofyan.

Dikatahui, hadir dalam rapat koordinasi tersebut Kepala Dinas Perhubungan M. Sofyan, Kabid LLAJ Donald Wilar, Kasat Lantas Marganda Aritonang, SH, SIK, Kanit Turjawal Bulasa, perwakilan Humas dan Pemerintahan Setdakot Manado, serta beberapa anggota kepolisian lainnya. (sten).