Jalan, Drainase dan Rehab Kantor Jadi ‘Asmara’ saat Semuel Montolalu Gelar Reses

Anggota DPRD Mitra Samuel Montolalu saat menggelar reses di Dapil Satu Kecamatan Ratahan.

RATAHAN – Masyarakat kelurahan Tosuraya Selatan, Kelurahan Tosuraya, Desa Rasi, Desa Rasi Satu dan Kelurahan Tosuraya Barat memanfaatkan momen reses anggota DPRD Mitra, Semuel Montolalu, Sabtu (28/8/2021) untuk menyampaikan aspirasi mereka (asmara).

Kegiatan yang berlangsung di aula kantor kelurahan/desa itu merupakan masa reses sidang kedua yang dilakukan Montolalu secara marathon di dapil satu kecamatan Ratahan.

“Reses kali ini karena pandemi covid-19 masyarakat tetap mengikuti prokes. Dihadiri keterwakilan warga masyarakat di antaranya Lurah/Hukum Tua, Kepala Lingkungan/jaga, BPD, PKK, tokoh agama, tokoh masyarakat,” kata Montolalu.

Selaku ketua komisi dua dan ketua Fraksi PDI-Perjuangan menurutnya, sudah menjadi kewajiban  untuk melaksanakan  reses di dapil satu untuk menyerap aspirasi masyarakat. Usulan dari warga masyarakat yang utama yaitu, jalan perkebunan, jalan setapak, drinase, rehabilitasi kantor.

Kepada peserta keterwakilan di tiga kelurahan dan dua desa Montolalu meminta segera mengusulkan dan membuat proposal kelompok-kelompok tani untuk mendapatkan bantuan-bantuan berupa pupuk, alat alat pertanian, bibit, ternak serta pakan.

“Tujuan reses adalah menyerap dan menindak lanjuti aspirasi konstituen dan pengaduan masyarakat  guna memberikan  pertanggung jawabkan moral dan politis kepada konstituen di dapil selama perwujudan perwakilan rakyat dalam pemerintah,” ungkap Montolalu..

Dia menjelaskan, adanya pandemi covid-19 ini anggaran yang telah ditata terjadi refocusing namun penyusunan APBD tahun 2022 nanti, sebagai perpanjangan tangan dari masyarakat dirinya berjanji akan memperjuangkannya.

“Apa yang menjadi aspirasi masyarakat akan saya sampaikan kepada pemerintah daerah dalam paripurna nanti,” janji politisi PDI-Perjuangan dapil Ratahan dalam reses yang ikut dihadiri Camat Ratahan, Arce Kalalo. [LML]