Kawatu: Siap Bertarung Untuk Pilhut Rumoong Atas Dua

Minsel!Sosok Joike Kawatu memang seorang yang sudah tidak lazim lagi di masyarakat Rumoong Atas Dua, Kecamatan Tareran, Kabupaten Minahasa Selatan.

Baik di kalangan anak-anak maupun sampai orang dewasa, ia begitu akrab, loyal terhadap semua orang disekitarnya bahkan suka menolong sesama.

“Saya siap bekerjasama dengan warga untuk membangun desa ini yang lebih mandiri dan berbasis tehknologi. Apalagi semangat warga ini sangat luar biasa, maka kita harus kembangkan niat warga ini,”

Merasa terpanggil untuk memajukan Desa tempat tinggalnya, seorang Tokoh Politik , kini memberanikan diri untuk bertarung dalam Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Desa Rumoong Atas Dua, Kecamatan Tareran, Kabupaten Minahasa Selatan.

Sebelum memberikan diri untuk maju di Pilkades serentak ini, pemilik nama lengkap Ir Joike F.H Kawatu
kelahiran Rumoong Atas 20-06-1968 sudah benyak memberikan diri dan pelayanan kepada masyarakat maupun gereja.

Berawal, serta banyaknya menerima saran dan masukan serta aspirasi dari masyarakat. Akhirnya Joike siap untuk mengabdikan diri di desanya dan akan bertarung di Pilkades serentak 2022 ini.

Untuk itu, dirinya membulatkan tekadnya untuk mewujudkan semua harapan serta keinginan masyarakat Desa Rumoong Atas Dua dengan ikut bertanding di ajang pemilihan kepala desa.

Mengabdikan diri bagi daerah itu, memang tidak harus menjadi kepala desa saja. Tapi kalau kita jadi kepala desa, paling tidak peluang kita untuk bisa mewujudkan keinginan dan harapan masyarakat juga pasti akan lebih mudah mewujudkannya,” ujar Kawatu

“Untuk mewujudkan visi itu, maka akan menjalankan beberapa misi, diantaranya memfasilitasi pelayanan yang terjangkau, menguatkan norma-norma sosial, mengembangkan kearifan lokal, meningkatkan kerja aparatur desa, dan melakukan pengembangan lingkungan strategis secara kreatif,” tuturnya.***(JP)