Keempat Kalinya, Manado Terima Penghargaan WTN 2016 Bidang Transpotasi dari Kemenhub RI

Dirjen Perhubungan Darat RI, Pudji Hartanto menyerahkan piala dan penghargaan WTN 2016 kepada Wakil Wali Kota Manado, Mor Bastiaan
Dirjen Perhubungan Darat RI, Pudji Hartanto menyerahkan piala dan penghargaan WTN 2016 kepada Wakil Wali Kota Manado, Mor Bastiaan
Dirjen Perhubungan Darat RI, Pudji Hartanto menyerahkan piala dan penghargaan WTN 2016 kepada Wakil Wali Kota Manado, Mor Bastiaan

JAKARTA – Meski kemacetan Kota Manado terus dikeluhkan, namun di mata Pemerintah Pusat, manajeman transportasi di ibukota Provinsi Sulut ini masih lebih baik ketimbang daerah lainnya di Indoensia.

Itu dibuktikan Kota Manado terpilih menjadi salah satu daerah di Sulut menerima penghargaan Wahana Tata Nugraha (WTN) untuk penilaian tahun 2016 dalam pengelolaan sistim transportasi.

WTN merupakan penghargaan tertinggi diberikan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) RI terhadap kota-kota di Indonesia yang dinilai memiliki kinerja yang baik dalam pengelolaan sistem transportasi.

Daerah lain di Sulut yang menerima WTN dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub) RI selain Manado, yakni Kota Kotamobagu dan Kota Bitung untuk daerah sedang.

MOR-PENGHARGAAN WTN KEMENHUB3

Penghargaan WTN 2016 yang ditandatangani Menteri Perhubungan RI, Budi Karya Sumadi diserahkan Dirjen Perhubungan Darat RI, Pudji Hartanto kepada Wakil Wali Kota Manado, Mor Bastiaan disaksikan sejumlah kepala daerah lainnya di Indonesia, Selasa (31/1/2017) di Jakarta.

“Ini untuk memotivasi dalam memenej, mengembangkan wilayah masing-masing agar kedepan makin bagus,” kata Dirjen Perhubungan Darat, Pudji Hartanto.

Harapan Kemenhub yang sudah menjadi komitmen dalam pemberian piala dan piagam ini, agar daerah terus menjaga situasi kondusif di wilayah masing-masing, masyarakat merasa nyaman dan terlayani dengan transportasi.

“Itu komitmena dan harapan kami. Selamat atas penerimaan penghargaan dan piala WTN 2016 ini. Daerah yang sudah dipertahankan, yang belum berusaha,” ujar Pudji Hartanto. (antoreppy)