Komisi III DPRD Kota Manado Tinjau Turlap Pasca Bencana

LIPUTAN KHUSUS

Komisi III DPRD Kota Manado turun lapangan pasca bencana banjir dan tanah longsor. (Foto:istimewa)

MANADO – Pasca peristiwa banjir dan tanah longsor yang menerjang ibukota Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), membuat Komisi III DPRD Kota Manado langsung turun lapangan (Turlap) di sejumlah wilayah yang terdampak bencana.

Dipimpin Ketua Ronny Makawata, turlap Komisi III DPRD Kota Manado langsung mendatangi Kecamatan Malalayang yang juga merasakan dampak dari bencana banjir dan tanah longsor.

Ronny Makawata mengatakan, turlap yang sering dilakukan pihaknya untuk melakukan pengecekan dan langsung melihat kondisi daerah ini pasca bencana.

“Kami sering turun lapangan. Kegiatan ini untuk mengecek, melihat secara langsung dan melakukan koordinasi dengan stakeholder terkait terkait dengan masalah tersebut,” kata Ronny Makawata, Selasa (16/02/2021).

Menurutnya, koordinasi yang dilakukan saat turun lapangan agar didapatkan solusi pasca bencana dan agar daerah ini terlepas dari masalah banjir dan tanah longsor.

“Masalah ini sudah berlarut-larut, dan tidak kunjung ada jalan keluar,” ungkapnya.

Ronny Makawata menilai, proyek pekerjaan infrastruktur seperti drainase menjadi salah satu penyebab Kota Manado selalu dilanda banjir. Kemudian, banyaknya gorong-gorong yang tersumbat tumpukan sampah dan ini diakibat pekerjaannya yang tidak selesai.

“Dari hasil turlap kami, salah satu penyebab banjir di kota ini adalah tersumbatnya drainase, akibat dari pengerjaan yang hanya sepenggal saja. Olehnya, menurut kami solusinya adalah pengerjaan proyek drainase kedepannya harus dari hulu ke hilir, sehingga tidak terjadi penyumbatan di gorong-gorong,” bebernya.

Kemudian pimpinan dan personili Komisi III DPRD Kota Manado berharap, pemimpin daerah ini kedepan mampu mempertimbangkan program prioritas untuk memberi jaminan warga merasa nyaman dan aman.

“Dari hasil turlap dari komisi III, setidaknya memberikan ruang kepada pemimpin Kota Manado kedepan, untuk mempertimbangkan program mana yang menjadi skala prioritas sebagai solusi untuk mensejahterakan dan membuat nyaman serta aman bagi rakyat Kota Manado,” harapnya.

Diketahui, sejumlah personili Komisi III DPRD Kota Manado yang ikut dalam turlap ini yaitu Lucky Datau, Jean Sumilat, Jurani Rurubua dan didampingi aparat pemerintah setempat. (adv/lipsus)