Komisi IV Seriusi Kasus Bullying di MTS Kotamobagu

MANADO-Komisi IV DPRD Sulut membidangi Kesejahteraan Rakyat (Kesra) melakukan kunjungan kerja di Kotamobagu, tepatnya di SMK N 2 Kotamobagu.

Komisi IV DPRD Sulut saat beekunjung ke SMK N 2 Kotamobagu.

Kepada wartawan, Cindy Wurangian sebagai Sekretaris Komisi IV mengakui ada beberapa hal yang terangkat dalam pembicaraan saat berkunjung ke SMK N 2 Kotamobagu. Diantaranya soal kasus bullying yang menyebabkan meninggalnya siswa Madrasah Tsanawiyah (MTS) Kotamobagu.

“Dari informasi yang kami dapat Kepala SMK Negeri 2 Kotamobagu, Dinas Pendidikan Daerah Provinsi sudah, langsung sosialisasi ke sekolah-sekolah terkait kasus bullying tersebut,” ungkap Wurangian.

Lanjut Politisi Golkar dapil Minut Bitung ini, bahwa dari kunjungan kerja ke SMK N 2 Kotamobagu, kami telah mendapat informasi jika Dinas Pendidikan Daerah Provinsi Sulut sudah ada instruksi agar persoalan tersebut dijadikan perhatian serius bagi semua sekolah.

“Dikda telah mengarahkan agar dugaan kasus bullying mendapat perhatian serius. Saya pribadi memberikan apresiasi jika langkah cepat dari Dikda tersebut benar seperti yang dilaporkan Kepsek SMK N 2 Kotamobagu,” tutur Wurangian, sambil berharap kasus bullying bisa benar-benar diberantas. (mom)