“Kunci Taong” Besama Warga Wioi, Ini Kata Wabub Legi

Wabub Drs Jesaja J O Legi hadiri tradisi syukur kunci taong di Wioi.
Wabub Drs Jesaja J O Legi hadiri tradisi syukur kunci taong di Wioi.

RATAHAN — Wakil Bupati (Wabub) Minahasa Tenggara (Mitra) Drs Yoke Legi mewakili Bupati James Sumendap SH, rayakan momen “Kunci Taong” bersama warga Wioi.

Pada kesempatan tersebut, Wabub mengapresiasi kerukunan warga Wioi yang terus terjaga, dengan melaksanakan acara kunci taong yang sudah menjadi tradisi.

“Luar biasa warga Desa Wioi yang hingga kini masih menjaga kerukunan dengan melaksanakan tradisi kunci taong,” ujar orang nomor dua di Mitra.

Dalam sambutan juga, Legi menuturkan tradisi ini harus tetap dipertahankan dan dijaga untuk kebersamaan dan mempererar tali persaudaraan.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten, mengapresiasi masyarakat yang ada di Wioi raya ini. Kiranya kerukunan yang ada di Wioi raya makin kuat lagi, dengan kegiatan seperti ini,” ucap Wabup.

Hadir dalam Syukuran tersebut, Istri tercinta Bupati Mitra Djein L Rende SE Ak, Wakil Ketua TP-PKK Pdt Erni Rondonuwu, Kadis Kesehatan, Camat, para Hukum Tua Wioi Raya, serta masyarakat. (fensen)