Listrik dan Air Bersih Jadi Keluhan di Relokasi Pandu, Walikota GSVL : Segera Dipenuhi Kebutuhan Warga

MANADO – Walikota Manado GS Vicky Lumentut dalam kunjungan kerja dan tatap muka bersama masyarakat perumahan relokasi korban bencana 2014, di Kelurahan Pandu, Rabu (19/06), beberkan segera melakukan upaya untuk memenuhi kebutuhan warga.

Terutama mengenai masalag air bersih dan listrik yang sekarang ini masih menjadi keluhan warga, segera ditindaklanjuti.

Diketahui, dalam kunjungan Walikota ke lokasi Relokasi Pandu ini, selain memonitoring situasi warga juga sekaligus mendampingi Kepala BNPB RI, Letjen. TNI. Donny Monardo bersama Sekretaris Daerah Provinsi Sulut Edwin Silangen, dan rombongan.

Walikota Vicky Lumentut memeriksa keadaan kompleks relokasi korban bencana, serta mendengar secara langsung keluhan warga, yang berharap agar ada percepatan pemenuhan air bersih dan sambungan listrik.

“Apa yang masih menjadi kendala, akan kami selesaikan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang ada ditempat ini,” sebut Walikota Vicky Lumentut.

Sementara itu, Kepala BNPB RI, dalam kunjungannya di perumahan relokasi bencana alam Pandu, berharap masyarakat tetap bersabar dan juga tetap menjaga kelestarian alam sekitar tempat tinggal. “Ketika kita bersahabat dengan alam, maka alam juga akan bersahabat dengan kita,” ujarnya.

Turut mendampingi Walikota, Kepala BPBD Kota Manado, Kadis Kesehatan, Kadis Pendidikan, Kadis Perkim dan Kadis Perhubungan serta Kabag Pem-Humas Setda kota Manado. (swb).