Mitra Menuju KLA, Bupati JS Buka Sosialisasi dan Kukuhkan Gugus Tugas KLA

RATAHAN — Menuju Kabupaten Layak Anak (KLA), Bupati Minahasa Tenggara (Mitra) James Sumendap SH membuka sosialisasi KLA dan mengukuhkan gugus tugas KLA, Rabu (6/9/2017), di Atrium Kantor Bupati Mitra.

Bupati James Sumendap SH foto bersama gugus tugas KLA dan perwakilan anak di depan Kantor Bupati Mitra.

Saat menyampaikan sambutan, Sumendap mengatakan melindungi anak-anak adalah kewajiban setiap kita manusia terlebih orang terdekat yakni orang tua.
“Itu merupakan hal yang wajib kita lakukan untuk perkembangan anak kedepan. Karena tanpa perlindungan orang tua anak-akan tumbuh tanpa arah yang jelas” kata Sumendap.
Demikian juga terkait kesehatan, jika anak tumbuh sehat maka kecerdasan anak juga akan baik. “Anak-anak harus cerdas, oleh karena itu kesehatan anak harus terjamin,” ujarnya.
Terkait hal-hal tersebut, negara hadir dengan aturan yang ada dan makin mengutamakan perlindungan anak.
“Negara makin memperhatikan perlindungan kepada anak, dimana hak anak telah dijamin oleh undang-undang. Kemudian faktor utama ialah ekonomi, karena semakin tinggi tingkat perekonomian maka akan diikuti oleh tingginya kepedulian baik kesehatan maupun pendidikan anak,” terang Sumendap.
Di Mitra menurut Sumendap, telah memberikan kepedulian besar kepada anak salah satunya dengan memberikan Kartu Identitas Anak (KIA).
“Kabupaten Minahasa Tenggara sudah dan sementara menjalankan program memberikan KIA kepada anak sejak lahir. Dan itu merupakan salah satu bentuk kepedulian Pemkab Mitra kepada anak” sebutnya. (fensen)