Ngantung: Dinkes Mitra Harus Beri Perhatian Khusus Setiap Warga Yang Datang Dari Luar Negeri

Ketua LSM Gemma Mitra Vidi Ngantung.

RATAHAN — Virus Corona atau Covid-19 jadi penyakit pandemi, banyak warga dunia sudah terkena virus tersebut. Warga yang baru kembali dari luar negeri banyak yang sudah terindikasi kena virus tersebut.

Di Minahasa Tenggara (Mitra) sendiri, ada beberapa warga yang diketahui baru kembali dari negara luar, seperti dari Prancis oleh beberapa anggota dewan dan Arab Saudi beberapa warga yang ikut Ibadah Umroh

Oleh karena itu Ketua LSM Gemma Mitra mendesak dan meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mitra melalui Dinas Kesehatan, untuk segera memberi perhatian khusus kepada beberapa warga Mitra tersebut.

“Pemkab seharusnya memberi perhatian khusus kepada semua warga yang baru pulang dari luar negeri. Dan harus ada data jelas. Jangan ada terkesan ada pembiaran. Lebih baik cegah sedari dini,” desak Ngantung, Senin (16/3/2020).

Lanjut, dikatakannya Pemkab khususnya Dinas Kesehatan jangan hanya memberi pernyataan terkait kepulangan warga Muslim dari ibadah Umroh.

“Memang ada beberapa warga Mitra yang baru pulang dari umroh, dan ada salah satu warga tersebut yang sudah viral karena disebut telah diisolasi dirumahnya. Jadi, kenapa beberapa anggota dewan tidak press riliskan oleh dinas terkait,” umbarnya.

Menurutnya, penyakit yang sudah kategori pandemi ini harus di sikapi dengan bijak oleh pemangku kepentingan dan harus dicegah sedari dini.

“Kalau pun harus diisolasi jangan hanya dirumah, harus ada tempat khusus pungkasnya. (rfs)