Pemkot Rencanakan Miliki CCTV Bisa Baca Idenditas Kendaraan Sekaligus Pemiliknya

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Manado Erwin Kontu

MANADO – Laju pembangunan Pemerintah Kota Manado dalam mewujudkan impian sebagai Kota Cerdas (Smart City), saat ini diapresiasi.

Sebab, selain miliki segudang aplikasi penunjang yang terdapat dalam Cerdas Command Center (C3) sebagai pembuktian kinerja menuju kota cerdas, baru-baru ini juga sudah miliki Qlue CCTV yang bisa membaca jenis dan jumlah kendaraan. Tentunya, seiring berkembangnya dunia teknologi, hal-hal yang lebih maju pun pasti akan dicapai.

“Untuk saat ini meski masih dalam tahap uji coba, Qlue cctv yang bisa membaca jenis kendaraan dan jumlah kendaraan yang melintas, kedepan diharapkan C3 segera miliki CCTV yang bisa membaca idenditas kendaraan beserta pemiliknya. Ini perlu dan sangat baik, apalagi dunia semakin canggih, kita tidak boleh ketinggalan,” tandas Kepala Dinas Kominfo Manado Erwin Kontu.

Tambahnya, regenerasi perkembangan fitur teknologi di zaman ini tidak bisa dipungkiri lagi, sebab sudah pasti hal-hal canggih lain akan dirasakan seiring berjalannya waktu.

“Kedepan Pemkot akan usahakan miliki CCTV yang bisa baca idenditas kendaraan beserta pemiliknya. Kalau perlu, bisa deteksi orang berserta idenditasnya,” beber Kadis Erwin. (stenly).